RADARCIREBON.ID – Akhir-akhir ini banyak beredar di media sosial dan tempat jual beli online masyarakat yang menjual uang koin dan uang kertas.
Tak hanya uang koin dan uang kertas kuno, uang yang masih menjadi alat pembayaran sah namun memiliki keunikan sendiri pun banyak diburu kolektor.
Banyak yang mencari uang koin dan uang kertas untuk keperluan koleksi dan keperluan mahar pernikahan. Tak tanggung-tanggung, harga yang ditawarkan mulai dari puluhan ribu hingga ratusan juta.
Baca Juga:ANEH BIN AJAIB! Uang Koin Rumah Gadang Dihargai Jutaan Rupiah, Auto Kaya MendadakPerkiraan Cuaca Selasa 2 Mei 2023, Wilayah Cirebon Potensi Hujan di Siang hingga Malam Hari
Kabar terbaru terkait uang kertas pecahan Rp75 ribu menjadi Rp5 juta bukan isapan jempol belaka.
Dikutip dari laman Pati Update, Senin 1 Mei 2023, banyak kolektor yang saat ini masih berburu uang Rp75 ribu dan berani membayarnya dengan harga yang fantastis.
Salah satu pengunggah, menuliskan “Redy 1 lb 5 JT Lok Solo” yang diartikan “Ready 1 Lembar 5 juta lokasi solo” sembari mengunggah foto uang Rp75 ribu seri Kemerdekaan RI.
Sontak, unggahan tersebut ditanggapi oleh komentar warganet, yang mempertanyakan keistimewaan dari uang pecahan Rp75 ribu seri Kemerdekaan RI.