Lengkap! Puasa Ayyamul Bidh Mei 2023: Jadwal, Niat, Tata Cara, dan Keutamaanya

puasa ayyamul bidh mei 2023
Ini jadwal, niat, tata cara, dan keutamaan puasa ayyamul bidh mei 2023. Foto: freepik-radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID Puasa ayyamul bidh Mei 2023 bertepatan dengan tanggal 4-6 mei 2023. Puasa Ayyamul Bidh merupakan puasa sunnah yang pahala ibadahnya dapat dicatat seperti puasa sepanjang tahun.

Pelaksanaan puasa ayyamul bidh Mei 2023 dilaksanakan harus 3 hari seperti penjelasan dari Ustd. DR. Khalid Basalamah MA melalui Youtube Sunnah Kita, bahwa puasa ayyamul bidh sebagiknya dilaksanakan 3 hari dan berturut-turut.

Jadwal Puasa Ayyamul Bidh Mei 2023

Puasa ayyamul bidh Mei 2023 dalam penanggalan hijriah dan masehi maka jatuh pada 13 Syawal 1444 H – 15 Syawal 1444 H atau setiap bulan kalender hijriah, maka pada bulan ini jatuh pada tanggal (4, 5, 6 Mei 2023).

Niat Puasa Ayyamul Bidh

نَوَيْتُ صَوْمَ أَيَّامِ الْبِيْضُ سُنَةً لِلَّهِ تَعَالَى

Baca Juga:BEKAS JERAWAT BISA HILANG! Simak Cara Pakai Bedak Kelly untuk Jerawat Berikut IniDijamin Ngiler! Ini 8 Jenis Soto Khas Indonesia, Mana Favoritmu?

Artinya: “Saya niat berpuasa besok pada Ayyamul Bidh sunnah karena Allah Ta’ala.”

Doa buka puasa ayyamul bidh:

اللّهُمَّ لَكَ صُمْتُ وَعَلَى رِزْقِكَ أَفْطَرْتُ، وَبِكَ آمَنْتُ، وَبِكَ وَعَلَيْكَ تَوَكَّلْتُ. ذَهَبَ الظَّمَأُ وَابْتَلَّتِ العُرُوقُ وَثَبَتَ الأَجْرُ إِنْ شاءَ اللهُ. يا وَاسِعَ الفَضْلِ اِغْفِرْ لِي الحَمْدُ لِلهِ الَّذِي هَدَانِي فَصُمْتُ، وَرَزَقَنِي فَأَفْطَرْتُ.

Artinya:

“Tuhanku, hanya untuk-Mu aku berpuasa. Dengan rezeki-Mu aku membatalkannya. Sebab dan kepada-Mu aku berpasrah.”

Selain itu juga memberikan manfaat yang baik bagi diri sendiri serta sebagai lading pahala untuk bekal kelak.

2 Pahala seperti Puasa Setahun

Walaupun pelaksanaan puasa ini hanya 3 hari tetapi kebaikan berpuasa ayyamul bidh seperti melakukan ibadah puasa setahun.

0 Komentar