Menurutnya salawat ini adalah salawat yang diajarkan langsung oleh Nabi Muhammad SAW kepada seorang mufti atau orang terpercaya di negeri Syam atau sekitar Palestina, Suriah, Libanon dan Libiya. Serta tidak diajarkan di Makkah dan Madinah.
Dikatakan pengusaha sukses yang lama menetap di Singapura ini, ada tiga keutamaan bila kita membaca salawat ini yakni hajatnya akan segera dikabulkan Allah SWT dan bila dibaca sebanyak seribu kali maka akan bermimpi bertemu Rasulullah SAW.
“Salawat adzikriyah bila dibaca sebanyak seribu kali dibaca setelah salat dan sebelum tidur pada malam Jumat, maka kita akan mendapatkan syafaat dari Rasulullah SAW, hajatnya akan dikabulkan Allah dan kita akan bermimpi ketemu Nabi Muhammad SAW,” katanya.
Baca Juga:INILAH RAHASIANYA! Cara Pakai Air Mawar Viva yang Benar Bikin Wajah GlowingJalan di Majalengka Mulai Mulus, Kerja Pemprov Jabar Diapresiasi
Kang Nana mengingatkan memasuki tahun politik masyarakat agar jangan salah memilih. Kang Nana menyatakan saat akan menentukan pilihan maka hadirkan Allah dan tanya kepada diri sendiri sebelum menentukan pilihan. “Apakah pemimpin atau partai yang kita pilih itu piberkaheun atau tidak,” ujarnya.
Ia mengingatkan agar bisa memilih pemimpin yang adil, nanti bisa membawa keberkahan bagi masyarakat. Kang Nana juga mengingatkan agar kita mempertimbangkan wadah atau kendaraan yang mengusungnya apakah wadah/kendaraan itu sesuai dengan idiologi umat islam dan bisa membawa keberkahan.
Diungkapkan Kang Nana jika salawat adzikriyah selama ini menjadi bekal hidupnya seperti yang diajarkan Ustad Apol (almarhum).
“Dengan sering membaca salawat telah mengawal perjalanan hidup kita. Alhamdulilah kita berusaha untuk melakukan pola hidup berkah barokah dengan jiyadatul to’ah, meningkatkan ibadah dan jiyadul khoer apapun yang akan kita kerjakan hadirkan Allah sisakan satu pertanyaan piberkaheun moal,” tandasnya.
Kang Nana meningatkan agar jangan sepelekan wadah/ kendaraan jangan sampai salah pilih dalam memilih pemimpin.
“Jangan pilih pemimpin yang koruptor dan pilih pemimpin yang selalu takut kepada Allah dan pemimpin yang memuliakan orang tuanya,” pesan Kang Nana di hadapan ratusan jamaah.