RADARCIREBON.ID – Ketua PSSI, Erick Thohir mengumumkan harga tiket Argentina vs Indonesia secara resmi. Segini harganya!
Pada Senin (29/05/2023), sebuah konferensi pers dilakukan dengan tema mempublikasikan harga tiket Argentina vs Indonesia.
Seperti yang kalian ketahui bahwa timnas Indonesia akan melaksanakan laga sepak bola dengan timnas Argentina pada 19 Juni mendatang.
Baca Juga:5 Rekomendasi Bedak Padat yang Bagus dan Paling Banyak Dipilih Wanita IndonesiaUlar Takut dengan Garam? Ini 6 Mitos Ular yang Masih Banyak Dipercayai Masyarakat
Sudah dikonfirmasi juga bahwa bintang dari Argentina, Lionel Messi akan ikut berlaga di Stadion Utama GBK, Jakarta.
Selain mengumumkan dari harga tiket Argentina vs Indonesia, Ketua Umum PSSI tersebut juga menyebutkan bahwa penjualan tiket akan dimulai pada 5 hingga 7 Juni 2023 melalui website resmi PSSI dan tiket.com.
“Yang pasti kita akan mulai pembelian tiket ini tanggal 5 Juni khusus untuk BRI card holder. Lalu tanggal 6 dan 7 Juni ada public sale secara umum dengan metode semua pembayaran,” ucap Erick Thohir dalam konferensi pers.H
Harga tiket Argentina vs Indonesia
Adapun harga tiket Argentina vs Indonesia ini akan dibagi menjadi 4 kategori sesuai dengan posisi tempat duduk penonton yang akan tersedia, yaitu:
– Kategori 3: Rp 600.000
– Kategori 2: Rp 1,2 juta
– Kategori 1: Rp 2,5 juta
– VIP Barat-Timur: Rp 4,25 juta
Jika diperhitungkan dengan harga tiket konser Coldplay yang dihargai paling murah adalah 1,2 juta rupiah.
Maka apkahharga tiket Argentina vs Indonesia ini lebih worth it untuk dibeli?
Sedangkan untuk harga tiket laga sepak bola ini sudah termasuk pajak. “Kita melayani sepak bola Indonesia dengan harga yang baik, ini termasuk pajak dan harga service,” ujarnya lagi.
Baca Juga:Wajah GLOWING Dalam Semalam, Gunakan Bedak Wardah Ini untuk Menghilangkan Jerawat MembandelGLOW UP DALAM SEMALAM, Ini 5 Rekomendasi Krim Malam yang Bikin Kulit Cerah dan Glowing
Dalam laga ini, Indonesia akan berlaga dengan timnas Argentina dalam FIFA Matchday.
FIFA Matchday sendiri merupakan sebuah laga uji coba resmi yang diselenggarakan oleh FIFA yang diperuntukkan timnas-timnas yang menjadi anggotanya.
Ini menjadi kesempatan bagi timnas Indonesia untuk mendapatkan poin dar FIFA. Yang mana poin tersebut akan dikumpulkan dan diakumulasikan untuk memperbaiki peringkatnya dalam FIFA.