Di samping itu bubuk mutiara mengandung sejumlah senyawa yang menawarkan manfaat kosmetik, termasuk lebih dari 30 mineral, seperti magnesium dan potasium, yang dapat membantu meningkatkan vitalitas kulit.
Asam amino juga dapat ditemukan dalam bubuk mutiara, yang membantu memproduksi kolagen, meningkatkan perbaikan dan hidrasi sel, dan umumnya memberikan lapisan pelindung pada kulit.
Selain itu bubuk mutiara kaya akan kalsium dan mengandung penguat antioksidan. Kalsium membantu untuk melembabkan kulit dan juga memberikan kontribusi untuk regenerasi kulit.
Baca Juga:BURUAN JUAL! Ini Dia Type Sepeda Motor RX King Yang Paling dicari Kolektor, Harganya Jangan Kaget!TAMPIL CANTIK MULUS dan BERSERI! Inilah Rekomendasi 14 Varian Bedak Viva yang Berkualitas dengan Harga Cukup Terjangkau
Kualitas menghidrasi dan antioksidan bubuk mutiara menjadikannya bahan yang kuat dalam rutinitas kosmetik alami.
Penggunaan serbuk mutiara sendiri bisa beragam, selain hanya dalam bentuk bedak pemutih saja. Ada pula yang diolah dalam bentuk masker, lotion, pastag gigi, dan suplemen.
Manfaat serbuk mutiara diantaranya sebagai berikut:
• Memproduksi kolagen
Kandungan asam amino dalam serbuk mutiara juga memberikan stimulasi agar sel-sel kulit memproduksi kolagen, regenerasi sel, memberikan kelembapan, dan juga melindungi dari polusi.
• Menjaga kesehatan kulit
Di dalam pearl powder terdapat lebih dari 30 mineral mikro, termasuk magnesium dan potasium. Kandungan ini membantu menjaga kesehatan kulit.
• Melembutkan kulit
Serbuk mutiara bisa membuat kulit lebih lembut, karena dari kandungan kalsiumnya. Selain itu, kalsium yang tinggi ini juga membantu regenerasi sel kulit dan mengendalikan sebum.
• Sumber antioksidan
Bedak pemutih dari serbuk mutiara ini bisa memberikan asupan antioksidan yang diperlukan tubuh, yaitu superoxide dismutase (SOD) dan glutathione.
• Menghambat produksi melanin
Menggunakan pearl powder dapat mengurangi enzim tyrosinase yang menyebabkan produksi melanin. Itulah mengapa bedak pemutih ini diyakini membuat kulit tampak lebih berkilau.
• Memulihkan luka
Baca Juga:RAHASIA MENGHILANGKAN FLEK HITAM PERMANEN Hanya Dengan Air Beras, Simak 10 Caranya Disini!CEK FAKTA: Uang Kertas Baru Rp 1,0 Harganya 1 Juta Kali Lipat, Siap-siap Jangan Kaget
Dengan adanya nacre ini memberikan rangsangan kepada sel fibroblas dalam tubuh sehingga proses pemulihan luka menjadi lebih cepat.