RADARCIREBON.ID – Hayo Siapa nih yang suka dengan motor klasik seperti vespa ? Meski di kenal dengan motor jadul, harga motor vespa klasik cukup tinggi loh. Vespa paling mahal 2022 harganya sampai menyentuh angka Rp 4 miliar. Namun berapapun harganya bagi penggemar vespa bukan jadi masalah. Karena di samping suka dengan skuter ikonik ini, para kolektor juga menjadikannya peluang bisnis yang menguntungkan lewat jual beli vespa.
Vespa adalah perusahaan kendaraan roda dua asal Italia yang sudah cukup lama berada di Indonesia. Sudah ada berbagai produk yang Vespa rilis untuk pasar Indonesia. Kendaraan roda dua yang satu ini memiliki keunikan atau kekhasan tersendiri dibandingkan dengan kendaraan sejenis.
Pabrikan motor jenis skuter asal Italia ini telah melahirkan terobosan brilian sejak berdiri pada 1946. Vespa telah menjadi raksasa industri otomotif dan menjadi ikon gaya yang menemani jutaan orang dalam perjalanannya. Selama tujuh puluh tiga tahun berkecimpung dalam industri otomotif, Vespa telah menghasilkan begitu banyak model.
Baca Juga:10 Jenis Bambu Asal Indonesia Yang Exotic !! Mungkin Kamu Sering Lihat !!Lagi Boomingnya 6 Sepeda Listrik Di Kota Cirebon Bikin Kita Pengen Beli !!
Namun saat ini Vespa sebagai motor skuter konvensional tidak mempunyai saingan lagi. Vespa di buat pernah menjadi kendaraan perang. Salah satunya VESPA 150 T.A.P di tahun 1956. Awalnya pada tahun 50-an, Departemen Pertahanan Prancis yang di tugaskan oleh pemegang lisensi di Piaggio Perancis (ACMA), meminta di buatkan kendaraan militer.
Hasilnya adalah Vespa 150 T.A.P yang hanya diproduksi sebanyak 600 unit dari tahun 1956 sampai 1959. Vespa ini di gunakan oleh Legiun Asing dan Parasut Korps, Vespa T.A.P di lengkapi dengan senapan 75 mm, kapasitas amunisi cadangan, dua kaleng bahan bakar dan kotak kecil. Vespa mempunyai penggemar fanatik, dan klub-klub penggemar Vespa, terutama jenis vespa klasik.
Di Indonesia, Vespa hadir sejak tahun 1950 dan sekarang telah menjadi objek koleksi yang di cari oleh banyak orang. Jika Anda mencari Vespa klasik yang murah, Anda dapat mencarinya di forum jual beli. Harga Vespa klasik biasanya bervariasi, mulai dari Rp 1 juta hingga puluhan juta rupiah tergantung pada kondisinya. Jika Anda ingin membeli Vespa klasik, di sarankan untuk membeli dari pengguna atau penggemar Vespa klasik, karena biasanya kualitas barang sesuai dengan harganya. menyediakan informasi terlengkap mengenai harga Vespa klasik murah.