Ada delapan warna dalam rangkaian yang punya hasil akhir satin-matte ini. Teksturnya cukup creamy, pekat, namun tidak kental. Ketika digunakan berlapis-lapis, hampir tak terlihat adanya sapuan yang tidak merata.
5. ESQA – Satin Lip Crayon
ESQA Cosmetics adalah salah satu brand kosmetik lokal terbaru yang lahir dari dua pecinta kosmetik, Cindy Angelina dan Kezia Toemion.
Produk yang dikemas dalam packaging berwarna rose gold ini sangat lembut di bibir dan memberikan warna natural yang cocok dipakai sehari-hari. Lipstik ini juga diformulasikan tanpa paraben dan tergolong dalam produk vegan.
Baca Juga:5 Daftar Warna Lipstik Agar Wajah Anda Terlihat Lebih Segar dan Awet MudaIni Dia Rahasia 5 Bedak Padat Bisa Membuat Kamu Menjadi Awet Muda, Murah Tapi Sangat Berkualitas!
6. Wardah – Intense Matte Lipstick
Produk lipstik ini memiliki tekstur yang sangat lembut dan mudah sekali diaplikasikan ke bibir. Hanya dengan sekali pulas, warnanya akan menutupi keseluruhan bibir Anda.
Terdapat 12 variasi warna yang pastinya cocok dengan berbagai kulit wanita Indonesia. Tentu saja keunggulan dari lipstik ini adalah kandungannya yang diracik dengan tajuk halal.
7. Make Over – Ultra Hi-Matte Lipstick
Brand yang masih bersaudara dengan Wardah tersebut menyajikan 15 warna lipstik yang menggoda sehingga bisa memenuhi keinginan dalam pemilihan warna.
Selain itu, lipstik ini bisa bertahan sampai delapan jam di bibir sehingga cocok digunakan untuk Anda yang beraktivitas seharian di luar rumah.
Warna yang diberikan cukup pekat, meskipun dalam sekali pulasan. Lipstik ini juga dikemas dengan tube hitam yang menawan dan berkesan luks.
8. Sariayu Martha Tilaar – Duo Lip Color
Lipstik ini mengandung mineral amethyst powder dan vitamin E sebagai anti-oksidan, diikuti UV filter untuk mencegah pengaruh buruk sinar matahari, serta pelembap alami untuk membantu menjaga kelembapan bibir. Ada dua akhiran yang ditawarkan oleh Duo Lip Color, yaitu matte dan glossy.
Jadi, Anda dapat menghasilkan satu warna dengan dua hasil akhir yang berbeda. Meskipun disebut glossy, namun coverage-nya tetap seperti lipstik, yakni tidak transparan seperti lip gloss.
Demikianlah artikel terbaru mengenai info terbaru tentang 8 Lipstik Buatan Indonesia