CIREBON, RADARCIREBON.ID – Merek kecantikan Viva Cosmetics sudah cukup dikenal memiliki berbagai produk berkualitas, salah satu yang paling bisa diandalkan yakni air mawar viva.
Air mawar viva memang telah sejak lama digunakan kalangan wanita untuk berbagai kebutuhan dalam merawat kulitnya.
Hampir semua wanita Indonesia sempat mencicipi kualitas air mawar viva untuk keperluan kosmetikanya.
Baca Juga:Udara Makin Panas Bikin Kulit Mudah Terbakar, Ini Deretan Sunscreen SPF 50 Yang Siap Lindungi Kulit Dari Paparan Sinar MatahariBYE BYE KULIT BELANG, Pakai Sunscreen Garnier Bisa Terhindar Dari Kulit Belang, Begini Cara Pakainya!
Selain melegenda dengan air mawar viva, rupanya Viva Cosmetics memunculkan produk serupa dari ekstrak mawar.
Produk yang nampaknya serupa dengan air mawar viva itu memiliki nama produk Viva Queen Rose Micellar Water.
Viva Queen Rose Micellar Water merupakan pembersih ringan sekali usap “cleansing micellar” dengan sensasi aroma mawar yang menenangkan.
Selain sensasi aroma menenangkan yang dihasilkan dari kandungan utama bunga mawar pada produk ini, varian air mawar viva satu ini dilengkapi kandungan collagen yang dapat membantu merawat kelembutan dan kehalusan kulit.
Produk air mawar dari Viva Cosmetics ini diformulasikan sebagai pembersih make up yang efektif digunakan untuk seluruh wajah bahkan area wajah yang paling sering dihindari seperti mata dan bibir.
Lantas, apa saja keunggulan dari series terbaru air mawar viva satu ini?
Kandungan air mawar viva yang berbasis aqua based ini memiliki kelebihan pada saat digunakan karena formulanya yang ringan dan sejuk sehingga aman dan nyaman saat diaplikasikan ke wajah.
2. Non-Alkohol
Baca Juga:COBA DEH! Gunakan Sunscreen Garnier Untuk Kulit Kering, Bikin Kulit Cerah Dan Tetap Lembab Meski Cuaca Panas Tolop-TolopSelain Melindungi Kulit, Sunscreen Garnier Ternyata Bisa Mencerahkan Juga Lho! Oh Ini Rahasianya!
Keunggulan lain yang bisa didapatkan dari kandungan air mawar viva ini yakni sifatnya yang terbebas dari bahan cairan seperti alkohol.
Mengingat, meski tidak selamanya alkohol memiliki dampak yang buruk akan tetapi penggunaan alkohol pada wajah dapat memungkinkan terjadinya iritasi pada kulit.