9 Cara Mengatasi Uban di Usia Muda Beserta Faktor Penyebab Muncul Uban di Usia Muda, Terapkan Gaya Hidup Sehat

Uban
9 Cara Mengatasi Uban di Usia Muda Beserta Faktor Penyebab Muncul Uban di Usia Muda
0 Komentar

CIREBON, RADARCIREBON.ID – Artikel Berikut ini Akan Membahas Tentang 9 Cara Mengatasi Uban di Usia Muda

Uban merupakan rambut berwarna keabu-abuan atau putih yang tidak hanya muncul pada orang tua, melainkan juga remaja di usia muda. Cara mengatasi uban di usia muda memerlukan perawatan secara rutin agar tidak kian parah.

Meski begitu, kondisi rambut beruban ini jangan terlalu dikhawatirkan. Salah satu pemicu tumbuhnya uban di rambut karena produksi melanin dalam tumbuh berkurang seiring bertambahnya usia.

Baca Juga:8 Kosmetik Hits Pada Zaman Dulu yang Selalu Menjadi Favorit7 Rekomendasi Bedak Tabur Untuk Semua Jenis Kulit Berjerawat

Penyebab Uban Muncul di Usia Muda

Merujuk dari laman Medical News Today, penyebab munculnya uban juga bisa dipengaruhi oleh banyak faktor. Di antaranya:

Genetik atau faktor keturunan
Kekurangan asupan vitamin dan nutrisi penting lainnya seperti B-6,B-12, Vitamin E
Efek dari produk perawatan rambut yang kurang cocok, seperti sampo, kondisioner, atau serum rambut
Efek dari pemakaian produk pewarna rambut yang terlalu keras
Penyakit autoimun
Gangguan kelenjar tiroid
Stres yang berlebihan
Kebiasaan merokok

Cara Mengatasi Uban di Usia Muda

Melansir Healthline cara mengatasi uban di usia muda bisa dicoba menggunakan beberapa perawatan berikut.
Selama melakukan perawatan rambut beruban, disarankan Anda juga menerapkan gaya hidup yang sehat agar lebih seimbang.

1. Berhenti merokok

Kebiasaan merokok berlebihan tidak hanya berpengaruh pada kesehatan paru-paru. Kebiasaan merokok juga dapat merusak dan mengecilkan folikel rambut, sehingga cepat beruban.

Sebuah penelitian yang diterbitkan pada 2013 menunjukkan bahwa perokok memiliki peluang 2,5 kali lebih tinggi terhadap pertumbuhan uban sebelum berusia 30 tahun.

2. Hindari perawatan rambut berbahan keras

Memakai produk perawatan rambut berbahan keras, dapat berisiko memperparah pertumbuhan uban hingga memicu masalah rambut lain seperti rontok dan kering.

Mulai sekarang, berhentilah menggunakan alat pengering rambut dan sebaiknya dikeringkan secara alami, keramas 2-3 kali seminggu, serta menghindari bleaching dan pewarna rambut.

Baca Juga:Legendaris Banget Loh, 8 Produk Kecantikan Jadul ini Hits Banget di Era 90-an loh! Ada yang Suka Juga Gak?Bedak yang Populer di Era 90-an Ini Masih Eksiskah Sampai Sekarang?

3. Selalu melindungi rambut

Sama halnya dengan menjaga kulit wajah dan badan, rambut juga perlu terlindungi dari paparan sinar matahari langsung.

Apabila sedang beraktivitas di luar ruangan, disarankan menggunakan topi, scarf, atau hijab untuk menghalau sinar UV.

0 Komentar