RADARCIREBON.ID – Gula Pasir Ampuh Bikin Wajah Glowing, Hilangkan Kusam, Wajah Langsung Berseri, Berikut Ini Caranya. Simak artikel ini sampai tuntas.
Selain sebagai bumbu dapur dan pemanis makanan, Gula pasir ternyata baik untuk wajah. Dapat mengangkat sel kulit lembab dan bikin wajah glowing dan berseri.
Memanfaatkan bahan-bahan alami untuk membuat scrub atau masker wajah merupakan salah satu cara merawat kulit wajah yang bisa kamu coba di rumah. Caranya sangat mudah.
Baca Juga:Berikut Ini Cara Keramas dengan Kopi, Uban Auto Hilang, Cara Murah Meriah Mendapatkan Rambut Hitam Gak Pake RibetMajlis Taklim XL Axiata Salurkan Hewan Kurban untuk Masyarakat hingga ke Palestina
Gula pasir yang biasa kita konsumsi sehari-hari mengandung asam glikolat dan asam alfa hidroksi. Kedua kandungan ini baik untuk mendorong pergantian sel-sel kulit mati.
Hasilnya, kulit tampak lebih segar dan lebih muda. Asam glikolat juga biasanya digunakan untuk merawat kulit yang rusak akibat sinar matahari dan penuaan.
Makanya gula pasir memiliki banyak khasiat untuk kulit wajah diantaranya:
Mampu Mengontrol Minyak pada Wajah
Kamu termasuk memiliki wajah berminyak, nggak perlu bingung lagi mencari cara merawat kulit wajah berminyak, karena ternyata gula bisa dimanfaatkan untuk mempertahankan keseimbangan minyak pada kulit kamu.
Gula mengandung dua komponen penting, yaitu asam glikolat dan asam alpha-hydroxy, yang membantu menjaga keseimbangan kadar minyak pada kulit. Jadi, wajahmu nggak akan terlalu berminyak, juga nggak terlalu kering.
Menjaga Kelembapan Kulit
Ternyata, gula pasir juga bisa jadi moisturizer alami yang oke untuk wajah kamu. Gula yang memiliki unsur humectant mampu menyerap kelembapan dari lingkungan sekitar, yang kemudian dapat diserap oleh kulit kamu.
Untuk memanfaatkan gula sebagai pelembap alami, kamu bisa membuat scrub dari gula yang dicampur dengan minyak zaitun, yang akan menjaga kulit wajah kamu agar tetap lembap dan ternutrisi.
Caranya, setelah mengaduk rata campuran gula dan minyak zaitun, aplikasikan secara merata ke wajah kamu yang telah dibersihkan. Lalu, pijat dengan gerakan memutar secara perlahan.
Baca Juga:KKN 105 Kolaborasi IAIN Syekh Nurjati Cirebon dan UIN Sunan Gunung Djati Bandung Luncurkan Pusat Layanan Terpadu AstapadaAJAIB! Krim Temulawak Bisa Cerahkan Wajah Seketika, Aman Nggak ya? Cek Disini
Setelah 60 detik, bilas dengan air bersih. Supaya lebih efektif, sebaiknya lakukan treatment ini seminggu sekali, Girls.