Tak hanya itu, kandungan antioksidan lemak sehat hingga vitaminnya juga turut menutrisi kulit dengan maksimal. Kombinasi ini juga yang membantu melembabkan sekaligus merawat kulit. Jadi, kamu tak hanya memiliki kulit putih dan glowing saja. Namun, juga memiliki kulit yang bersih serta sehat sepanjang waktu.
Penggunaannya pun sangat mudah dibandingkan cara lainnya. Sebab, kamu hanya perlu menyiapkan minyak zaitun murni. Kemudian, tuangkan beberapa tetes dan oleskan ke seluruh permukaan kulit. Lalu, berikan pijatan lembut sambil membersihkan dan meluruhkan semua riasan yang masih menempel. Jika dirasa sudah cukup, kamu bisa menambahkan micellar water untuk membantu memaksimalkan pengangkatan kotoran makeup hingga polusi yang menempel di wajah dengan maksimal.
Terakhir, kamu bisa menutup rangkaian perawatan dengan mencuci muka menggunakan sabun. Sehingga, ketika tidur kulitmu menjadi sehat dan bersih tanpa ada sisa make up yang khawatir tertinggal. Yuk, cobain cara menggunakan minyak zaitun untuk wajah sebelum tidur yang benar ini.