Ngak Usah Repot Begini Cara Membersihkan Kerak di Wajan Atau Panci Yang Mudah Dan Ampuh Banget

CARA MENGHILANGKAN KERAK YANG MEMBANDEL PADA ALAT DAPUR
CARA MENGHILANGKAN KERAK YANG MEMBANDEL PADA ALAT DAPUR
0 Komentar

Diamkan selama kurang lebih satu jam trus gosok dengan menggunakan spon pencuci. Selanjutnya, bilas dengan air bersih mengalir. Cara menghilangkan kerak di wajan lainnya yang lebih simple yakni dengan didihkan air dan sedikit cuka untuk melonggarkan keraknya. Trus angkat wajan dari api dan biarkan dingin sebelum membilasnya.

2.   Pakai Air Panas dan Sabun Cuci Piring

alat masak dicuci dengan air biasa dicampur cairan pencuci. Namun untuk panci dalam kondisi gosong gak bisa dicuci hanya dengan air biasa. Sangat disarankan untuk mencuci panci gosong memakai air panas. Pencucian dengan air panas dinilai jauh lebih efektif dan bisa membantu proses pengelupasan kerak yang gosong lebih cepat.

Caranya mudah, pertama-tama Sayurfriends bisa menuangkan sedikit demi sedikit cairan sabun cuci piring ke bagian panci yang gosong. Setelah itu langsung saja rendam panci tadi dengan menggunakan air panas semalaman penuh. Keesokan harinya tinggal dibilas dan digosok di bagian yang gosong tadi.

3.  Baking Soda atau Soda Kue

Baca Juga:Makanan Es Jadul 90-an Resep Es Kul Kul Melon Yang Mudah Di BuatEfek samping Meminum Teh Jeruk Nipis Jika Secara Berlebihan Di Konsumsi Bagi Tubuh Kita

Baking soda dipercaya ampuh dalam menghilangkan berbagai noda, termasuk juga sebagai cara menghilangkan kerak di wajan. Caranya gampang banget. Cukup campurkan baking soda dengan air untuk membentuk pasta trus oleskan pada kerak.

Bila kerak berada di lapisan anti lengket, gunakan spon untuk menggosok bagian tersebut sedangkan kalau kerak menempal di bagian belakang panci, gunakan bantalan penggosok yang lebih kuat.

Baking soda adalah bahan abrasif ringan yang memecah kerak. Kalau proses pertama cara menghilangkan kerak di wajan ini belum menghilangkan kerak sepenuhnya, ulangi langkahnya dari awal.

4 . Gunakan Dryer Sheet

Dryer sheet adalah sebuah pelembut pakaian yang berbentuk kertas tipis. Sangat praktis digunakan untuk menghilangkan noda dan mengharumkan pakaian. Namun, bisa kamu gunakan pada peralatan masak!

Caranya, letakkan dryer sheet pada panci yang gosong. Tuangkan air hangat di atasnya lalu diamkan beberapa jam untuk menunggu kinerja dari dryer sheet. Kotoran dan bekas gosong akan hilang! Jangan lupa untuk membilas panci dengan sabun cuci piring

0 Komentar