Begini 6 Cara Membuat Masker Beras dan Minyak Zaitun Dipakai Malam Jerawat Hilang, Wajah Putih Glowing. Dijamin Ampuh!

Ilustrasi Masker Beras dan Minyak Zaitun
Ilustrasi Masker Beras dan Minyak Zaitun
0 Komentar

Minyak zaitun kaya antioksidan, senyawa yang ada di minyak zaitun mengandung agen antiradang, antibakteri, antiinflamasi yang bersifat non-comedogenic.

Semua karakteristik minyak zaitun tersebut sangat ampuh untuk mengatasi jerawat dan komedo atau bintik-bintik di wajah secara alami.

Wajahmu punya masalah karena faktor usia atau faktor turunan ataupun faktor radikal bebas dengan kondisi kulit kering, bersisik dan iritasi, jangan khawatir minyak zaitun bagus untuk kulitmu.

Baca Juga:Logam Kuningan Korosi? Pakai Saos Tomat dan Lemon Dijamin Ampuh. 6 Cara Menghilangkan Korosi dengan Mudah. Wajib Tahu!Pagi Hari Minum Kopi WAW sebagai Obat Diabetes dan DIET Paling Ampuh. 2 Cara Penyajian Ala Barista yang Mudah. Ayo Telusuri Disini!

Di bawah ini ada beberapa cara sederhana dan mudah dalam membuat masker beras. Dan tidak memerlukan alat khusus untuk membuatnya, cukup menggunakan batu cobek atau blender jika ada.

6 Cara Membuat Masker Beras dan Minyak Zaitun

1. Pilihlah beras putih yang organik. Beras ini murni tanpa pewarna dan pengawet sehingga baik untuk program perawatan kulitmu.

2. Siapkan wadah dan isi air. Masukkan beras ke dalam wadah tadi dan diamkan kurang lebih selama 12 jam. Misalnya disiapkan jam 06:00 pagi nanti dapat diproses jam 18:00 atau sebaliknya.

3. Setelah itu beras diangkat dan siap untuk dihaluskan dengan cara ditumbuk atau diblender.

4. Setelah halus beras siap digunakan untuk dipakai sebagai masker. Air bekas rendaman beras dapat kamu manfaatkan untuk membasuh wajahmu pagi hari untuk menghilangkan bekas jerawat.

5. Ambil satu sendok tepung beras yang sudah siap tadi ditambahkan minyak zaitun 1 sendok makan.

6. Diaduk sampai rata dan gunakan kuas masker, siap diaplikasikan pada wajah.

Cara Menggunakan Masker

Baca Juga:Tips Kuku Pink Cantik Alami dengan Minyak Zaitun Gunakan sebelum Tidur. 4 Bahan Alami untuk Perawatan Kuku. Ayo Cari Tahu Disini!Minyak Kemiri Menumbuhkan Rambut Mencegah Kerontokan dan Kebotakan. 3 Manfaat dan Cara Membuatnya Paling Top. Wajib Tahu!

Gunakan di malam hari ketika semua aktivitasmu selesai dan hasilnya akan maksimal.

Siapkan masker beras dan minyak zaitun. Sapu halus dengan kuas masker dengan merata pada wajah dan diamkan masker sampai 20 menit.

Setelah itu   bilas dengan air bersih dan lap dengan handuk halus cukup ditepuk-tepuk lembut.

Setelah bersih minumlah secangkir teh hangat atau minuman jahe hangat yang akan menambah kesegaran tubuhmu setelah perawatan.

Hasilnya akan menakjubkan, diawal pemakaian perubahan pada wajahmu tampak lebih bersih dan bercahaya.

0 Komentar