Nah, sebagai buktinya PT. Vitapharm sudah mendapatkan sertifikat CPKB (Cara Pembuatan Kosmetik yang Baik) untuk pembuatan cream, lipstick, liquid, dan powder.
Harga kosmestik dibandrol mulai Rp8.000 (Milk Cleanser), Rp40.000 (Viva Eye Brow Pencil) hingga Rp260.000 (Viva 32Pcs Pro Makeup Set Powder, Foundation, Eyeshadow).
Kualitas yang bagus dan harga jual yang sangat terjangkau oleh siapaun membuat tak sedikit wanita Indonesia yang memilih produk make up ini untuk mempercantik tampilannya agar lebih menawan.
2. Sariayu, sejak 1977
Baca Juga:10 Merk Kosmetik Lokal Terbaik, Berkualitas Internasional!Wajib Anda Kenali 3 Produk Kosmetik Halal Luar Negeri dan 7 Produk Kosmetik Halal dari Dalam Negeri Berikut Rekomendasi Nya dari Para Ahli Terbaru 2023
Brand kosmetik lokal di bawah naungan Martha Tilaar group ini telah lama dikenal berkat filosofinya yang sangat kuat dan begitu erat di benak masyarakat, yaitu kecantikan sempurna secara natural baik dari luar maupun dari dalam.
Harga kosmestik mulai Rp8.000 (Masker Acne Care Mask), Rp176.000 (Sariayu Color Trend 2018 Eyeshadow Kit) dan harga produk mahalnya Rp371.000 (Sariayu Duo Lip Cream k 2 Series)
Sariayu merupakan salah satu brand kosmetik yang memiliki keunikan tersendiri, yaitu produk produk kosmetik yang dikeluarkannya mulai dari lipstick, eyeshadow, blush on dan sebagainya selalu konsisten dengan pilihan warna yang bertemakan khas Indonesia.
Inilah yang menjadi daya tarik yang kuat terhadap konsumen, khususnya bagi yang sering ikut festival make up.
3. Caring Colours, sejak 1981
Hampir semua masyarakat percaya bahwa produk kosmetik yang dikembangkan oleh Martha Tilaar Goup punya kualitas yang bagus.
Apalagi, salah satu brand terbarunya yang bernama Caring Colours ini menggaet para ahli dan dokter yang berpengalaman.
Harga kosmestik mulai Rp32.000 (Fair White Moisturizer), Rp83.000 (BB Cream Everlast) dan produk termahal yang dimilikinya hanya Rp145.000 (Biokos Timeless Illuminate Dual Action Cake)