CIREBON, RADARCIREBON.ID – Ada banyak cara cepat memutihkan wajah dengan lidah buaya yang bisa kamu coba menggunakan bahan alami tersebut.
Tanaman lidah buaya atau yang memiliki nama latin Aloe Vera ini sudah cukup dikenal sebagai bahan alami yang bermanfaat untuk kesehatan kulit, termasuk untuk membuat wajah lebih putih berseri dan cerah merona.
Bahan alami yang memiliki tekstur daging licin ini mengandung sejumlah kandungan yang dapat memberikan perawatan terbaik untuk menjaga kesehatan kulit wajah.
Baca Juga:Tips Pakai Lidah Buaya di Pagi Hari Agar Wajah Glowing, Cerah dan Segar, Lakukan Ini Langsung Terasa!MANTAP! 5 Merek Skincare Lokal Ini Tengah Populer di Tahun 2023, Ada Yang Pakai Juga?
Lidah buaya mengandung asam folat, kolin, kalium, kalsium, magnesium, natrium, vitamin A, vitamin C, vitamin E dan vitamin B12.
Berkat berbagai kandungannya itu tidak heran apabila tanaman satu ini seringkali digunakan sebagai bahan dasar dari produk kecantikan, mulai dari pelembab, lulur hingga shampoo.
Bahkan, lidah buaya tidak hanya memiliki kemampuan yang dapat mencerahkan wajah secara cepat, namun senyawa yang terdapat di dalam bahan alami ini juga mampu untuk mengatasi jerawat, mengatasi iritasi pada kulit dan mencegah terjadinya penuaan dini.
Bahan alami seperti jeruk nipis dapat dijadikan sebagai bahan campuran pembuat masker wajah lidah buaya. Siapkan kedua bahan alami tersebut dalam jumlah secukupnya saja untuk kemudian diolah menjadi sebuah masker wajah yang siap diaplikasikan.
Pisahkan daging atau gel lidah buaya dengan kulitnya, kemudian peras jeruk nipis dan tuangkan air perasannya itu ke dalam wadah yang berisi gel lidah buaya tadi untuk selanjutnya diaduk hingga tercampur rata.