Kulit yang menggelap atau kehitaman akan berubah menjadi lebih putih dan cerah.
4. Mencegah Penuaan Dini
Buah ciplukan selain memiliki manfaat seperti diatas tadi, manfaat lainnya adalah dapat mencegah penuaan dini. Pada buah ini terdapat vitamin C, antioksidan dan mineral yang dapat membantu mencegah penuaan dini.
Nutrisi ini akan membantu menyamarkan garis halus pada wajah dan mencegah datangnya keriput. Faktor yang merusak kulit dan menjadi lebih cepat tampak tua salah satunya radikal bebas atau polutan.
Baca Juga:12 Amalan Hari Asyura 10 Muharram Dilengkapi dengan Doa dan Dzikir. Ada Disini! Wajib TahuPixy UV Whitening Two Way Cake Perfect Fit Bedak Fenomenal 2023 Wajah Makin Cantik dan Glowing. Wajib Tahu!
Vitamin C dan antioksidan mampu mencegah kerusakan sel-sel kulit dan melindunginya dari radikal bebas.
5. Menghaluskan dan Mengencangkan Kulit
Buah ini bermanfaat menghaluskan dan mengencangkan kulit karena buah ini mengandung vitamin C.
Kulit dengan nutrisi yang baik akan meremajakan sel-sel kulit sehingga tampak halus dan kencang. Seperti halnya kandungan pada serum kecantikan yang banyak beredar di pasaran, mengandung vitamin C tinggi untuk perawatan kulit.
Buah ini dapat juga kamu manfaatkan kandungan vitamin C nya untuk menjaga kulit agar selalu halus dan kencang.
Cara Penyajiannya
– Buah ciplukan dapat dijadikan tambahan pada campuran salad
– Buah ini juga dapat di makan langsung rasamya enak, manis asam dan segar
– Buahnya dapat dijadikan campuran maskermu. Masker dapat dibuat sendiri dengan mencampurkan oatmeal dan putih telur. Atau menggunakan masker instan yang sudah siap digunakan.
Jika ingin hasilnya optimal, buah harus dikonsumsi setiap hari. Kalau untuk masker bisa digunakan 1 kali dalam satu minggu.
Baca Juga:Cantik Sempurna dengan YOU The Simplicity Flawless Compact Powder Wajah Semakin Glowing. 5 Keunggulan yang The Best. Wajib Tahu!WOW! 5 Bedak Best Seller Versi Indomaret yang Bikin Cantik Glowing. Wajib Tahu!
Untuk itu jadikanlah buah ini sebagai salah satu pilihan makanan sehari-hari. Selain mendapatkan tubuh yang sehat, juga mendapatkan kulit yang bersih, putih, mulus bebas jerawat dan glowing.
Buah ciplukan baik dikonsumsi untuk anak-anak, ibu hamil, orang dewasa maupun lansia. Begitu besar manfaat yang akan diterima untuk tubuh dan dapat mencegah dari berbagai penyakit. Selamat mencoba!(*)