Resep Tekwan Ikan Lezat Khas Palembang, Masak Yuk! Cara Buatnya Mudah, Ada di Sini

resep tekwan ikan lezat
Resep Tekwan Ikan Lezat Khas Palembang, Masak Yuk! Cara Buatnya Mudah, Ada di Sini. Foto: IST.
0 Komentar

RADARCIREBON.ID- Resep Tekwan Ikan Lezat Khas Palembang, Masak Yuk, Cara Buatnya Mudah, Ada di Sini…

Ya, resep tekwan ikan lezat khas Palembang, disajikan lengkap di dalam artikel in dan bisa menjadi referensi bagi Anda yang ingin memasak tekwan untuk keluarga di rumah.

Tekwan sendiri merupakan makanan khas Palembang, Sumater Selatan. Ini sudah menjadi salah satu makanan paling dikenal di seantero negeri.

Baca Juga:Mother Bank, Girl Band Majalengka yang Berawal dari Ibu-ibu yang Terlilit Pinjaman Bank Emok atau Bank KelilingSudahkah Anda Mengetahuinya? Ternyata Inilah 5 Kelebihan Bedak Padat untuk Perawatan Wajah Sehari-hari

Tekwan ini terbuat dari campuran daging ikan dan tapioka yang dibentuk berupa bulatan kecil-kecil dan disajikan dalam kuah udang dengan rasa yang khas.

Biasanya pelengkap tekwan adalah soun, irisan bengkoang dan jamur, serta ditaburi irisan daun bawang, seledi, dan bawang goreng.

Resep Tekwan Ikan Lezat Khas Palembang, Masak Yuk! Cara Buatnya Mudah, Ada di Sini

Bahan-bahan yang harus disiapkan, antara lain:

-500 gr ikan tenggiri giling

-1 butir telur ayam

-1 sdm garam

-1 sdm gula

-1 sdm Penyedap rasa (boleh tidak dipakai)

-300 gr tepung sagu

-200 ml air es

Cara Membuat Tekwan Ikan

-Langkah pertama, campurkan semua bahan menjadi satu kecuali sagu aduk rata menggunakan sendok kemudian masukan sagu sedikit demi sedikit aduk rata kembali.

-Bentuk bulat-bulat adonan menggunakan 2 sendok atau kalau lumuri tangan dengan sagu kemudian ambil adonan sedikit-sedikit dengan jari bentuk bulat-bulat pipihkan cemplungkan di air mendidih.

-Masak sampai biji tekwan timbul atau mengapung angkat dan tiriskan.

Menyiapkan Bahan untuk Kuah Tekwan

Bahan yang harus disiapkan, antara lain:

-2 liter air

-15 butir bawang merah

-10 butir bawang putih

-1 ons udang basah atau kepala udang

-1 sdk teh merica bubuk

-Garam halus secukupnya

Bahan pelengkap, antara lain:

-Bawang goreng

-Daun sop iris-iris

-Daun bawang iris-iris

-Cabe rawit giling halus

-Kecap

-Jamur kuping

-Kembang sedap malam

-Bengkuang iris memanjang atau persegi anjang

Cara Membuat Kuah Tekwan

1. Air tambahkan potongan bengkuang rebus sampai mendidih.

Baca Juga:Panggilan Kedua untuk Istri Panji Gumilang, Terkait Apa?Cara Tepat Memilih Bedak Padat untuk Perawatan Wajah yang Bagus dan Awet Seharian, Ini 6 Rekomendasi untuk Anda

2. Haluskan bawang merah bawang putih dan udang, kemudian tumis sampai harum.

3. Masukan ke dalam rebusan air, tambahkan merica halus dan garam.

4. Setelah mendidih masukan jamur kuping, sedap malam, daun sop dan daun bawang.

0 Komentar