RADARCIREBON.ID – Air mawar sangat bermanfaat untuk kecantikan kulit. Sejumlah produk air mawar banyak beredar dipasaran dan dengan mudah didapatkan.
Dalam artikel ini akan dijelaskan bagaimana cara menggunakan air mawar yang tepat agar bisa bermanfaat untuk kecantikan kulit.
Diketahui, mawar sendiri tidak hanya untuk melambangkan cinta, mawar dapat diracik dengan diambil airnya, atau yang disebut dengan rose water atau air mawar.
Baca Juga:Perkiraan Cuaca Senin 31 Juli 2023, Wilayah Cirebon Potensi Cerah Berawan dan Panas MenyengatDeretan 5 Parfum Murah yang Wanginya Tahan Lama, Cocok untuk Pelajar dan Mahasiswa
Air mawar mampu melembapkan, merawat, dan juga menjaga keseimbangan pH pada kulit wajah. Air mawar juga memiliki sifat antiinflamasi yang mampu meredakan iritasi pada kulit, serta diperkaya dengan antioksidan untuk melawan radikal bebas.
Ada berbagai cara menggunakan air mawar yang harus dipahami dan bermanfaat untuk kecantikan kulit.
Cara menggunakan air mawar sebagai masker juga dapat berguna untuk mengatasi jerawat. Caranya mudah, cukup campurkan satu sendok teh jus lemon encer dan satu sendok teh air mawar.
Kemudian, aplikasikan campuran tersebut ke area yang berjerawat. Terakhirnya, bilas setelah didiamkan selama 15 menit.
Lemon yang mengandung vitamin C dan membantu mengeksfoliasi kulit. Kombinasi lemon dengan air mawar dapat membantu menenangkan peradangan di wajah karena jerawat.