8. Masker Air Mawar dan Pisang
Masker ini sangat baik untuk kalian yang memiliki tipe kulit kering. Campurkan dua sendok makan pisang yang sudah dihancurkan dengan dua sendok makan air mawar.
Setelah itu oleskan secara merata di permukaan kulit wajah dan leher lalu didiamkan 20 menit dan bilas dengan menggunakan air bersih.
9. Masker Air Mawar, Putih Telur dan Madu
Masker ini sangat baik untuk kalian dengan tipe kulit berminyak dengan cara mencampurkan satu sendok makan putih telur, dua sendok makan air mawar, dan sedikit madu.
Baca Juga:Inilah 9+ Brand Lipstik Lokal Terbaik, Untuk Bibir Tetap Segar Seharian dan Tampil Memukau Setiap SaatInilah 15+ Skincare Krim Pemutih Wajah Yang Aman dan Sudah Terbukti Bikin Wajah Putih 100% Tanpa Noda Hitam, Simak Selengkapnya di Sini!
Kemudian aplikasikan masker di permukaan wajah dan diamkan selama 15-20 menit. setelah itu bilas hingga bersih. Gunakan masker ini secara rutin dua kali dalam seminggu untuk mendapatkan hasil yang optimal.
10. Masker Air Mawar, Yogurt dan Madu
Cara memutihkan wajah dengan air mawar selanjutnya dengan mengombinasikannya dengan yogurt dan madu. Masker ini bagus untuk kulit kombinasi.
Caranya dengan mencampurkan air mawar, yogurt rendah lemak, dan madu hingga membentuk seperti pasta kental. Oleskan secara merata ke permukaan kulit, diamkan selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih dan keringkan dengan handuk bersih.
11. Masker Air Mawar, Yogurt, Madu, Minyak Zaitun dan Kelopak Bunga Mawar
Kandungan dalan bunga mawar dia berfungsi sebagai anti-inflamasi dan kaya antioksidan, adapun cara paling benar dan ampuh dalam memutihkan dengan di campur dengan bahan lainnya lalu di jadikan masker.
Untuk dapat membuat masker ini Anda harus menyiapkan bahan-bahannya dahulu, seperti enam tangkai bunga mawar yang diambil kelopaknya saja, satu sendok makan yogurt alami, satu sendok makan madu, satu sendok makan air mawar, dan satu sendok teh  minyak zaitun.
Jika semua bahan sudah lengkap dan siap digunakan maka kalian bisa mulai membuat maskernya dengan cara menumbuk kelopak bunga mawar sampai halus lalu campurkan yogurt, madu, dan air mawar sampai rata.