RADARCIREBON.ID KUNINGAN – Sebanyak 32 Pengurus Anak Cabang (PAC) Paguyuban Pasundan di Kabupaten Kuningan resmi dikukuhkan, Sabtu (5/8). Pengukuhan tersebut dilakukan guna melestarikan kebudayaan Sunda yang ada di Kota Kuda.
Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH berharap dengan kehadiran organisasi kemasyaratan Paguyuban Pasundan dapat lebih meningkatkan pelestarian dan pengembangan kebudayaan Sunda pada umumnya dan kebudayaan yang ada di Kabupaten kuningan pada khususnya.
“Saya berharap Paguyuban Pasundan, dapat melestarikan kebudayaan Sunda di Kuningan,” kata Bupati Acep saat menghadiri Pelantikan PAC Paguyuban Pasundan Kabupaten Kuningan Periode Tahun 2023-2028 di Gedung Sanggariang, kemarin.
Baca Juga:Cara Membuat Lipstik Cantik dengan Aneka Bahan Alami dengan 5 Pilihan, Bibir Merah Tetap LembutPelatihan Kerja bagi Warga Usia Produktif Selama 40 Jam, Lulus Dapat Sertifikat dan Bantuan Alat Kerja
Bupati mengucapkan selamat kepada Pengurus Anak Cabang Paguyuban Pasundan yang telah dilantik, hal ini membawa harapan semua agar saudara-saudara dapat segara bekerja, berkarya, dan melakukan yang terbaik bagi perkembangan paguyuban pasundan kedepannya.
“Semoga pelantikan ini menjadi momentum yang strategis dan bermanfaat bagi seluruh jajaran pengurus dalam rangka menyamakan persepsi dan gerak serta langkah paguyuban pasundan di masa yang akan datang. Serta terus berupaya menjadi organisasi yang dapat dibanggakan dan menjadi organisasi yang selalu terdepan dalam kiprahnya untuk membangun Kabupaten Kuningan,” ungkapnya.
Lebih lanjut dikatakan bupati bahwa salah satu indikator berjalanya roda organisasi adalah adanya evaluasi dan regenerasi kepemimpinan. Evaluasi bertujuan untuk memperbaiki kinerja organisasi berdasarkan tuntutan zaman dan kebutuhan riil organisasi, sedangkan regenerasi bertujuan agar memberikan kesempatan pada orang lain guna meneruskan estafet kepemimpinan.
“Dengan adanya PAC ini, kita dapat menambah jalinan kekeluargaan dan silaturahmi antar anggota paguyuban pasundan dan hal ini juga dapat menambah semangat kita semua dalam mengangkat budaya Sunda,” ujarnya.