WAJIB TAHU! Inilah 12+ Manfaat Air Mawar Mustika Ratu untuk Kecantikan, Bikin Anda Cantik Mempesona

12+ Manfaat Air Mawar Mustika Ratu untuk Kecantikan
12+ Manfaat Air Mawar Mustika Ratu untuk Kecantikan. Foto : Air mawar Mustika Ratu - radarcirebon.id
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Produk Air Mawar Mustika Ratu termasuk salah satu skincare yang memiliki banyak manfaat terutama untuk kecantikan para wanita.

Dan perlu Anda ketahui juga Air Mawar Mustika Ratu yang berasal dari sari air mawar ternyata memiliki kandungan seperti antioksidan, antiseptik, anti-bakteri, hingga anti-radang.

Oleh sebab itu tidaklah heran, kalau produk Air Mawar Mustika Ratu termasuk salah satu skincare yang suka dipakai untuk kesehatan dan juga kecantikan.

Baca Juga:TERBUKTI AMPUH 100% Inilah Tips dan Cara Lengkap Pemakaian Jeruk Nipis Untuk Wajah Segar dan Cerah Tanpa Flek HitamInilah Petunjuk Lengkap, Tips dan Cara Membuat 7+ Masker Lidah Buaya Agar Wajah Halus Cerah Bebas Flek Hitam dan Awet Muda

Produk Air Mawar Mustika Ratu yang dikeluarkan oleh salah satu produsen ternama yaitu Mustika Ratu. Brand lokal ini sudah sejak zaman dulu membantu orang Indonesia merawat tubuh.

1. Mencegah & Mengobati Jerawat

Jerawat adalah masalah kulit yang paling umum dan bisa terjadi pada siapa saja. Jadi, jangan minder ketika wajah berjerawat, karena itu hal biasa.

Karena jerawat separah apapun pasti bisa dihilangkan. Salah satu usaha untuk memberantas jerawat adalah dengan menggunakan air mawar.

Dengan kandungan antiseptik dan anti-bakteri di dalam air mawar mampu mengatasi masalah jerawat, menyembuhkannya, mencegahnya di kemudian hari, sekaligus menyamarkan nodanya. Cara menggunakannya sama seperti penggunaan toner.

2. Melembabkan Kulit

Salah satu ciri kulit kekurangan kelembaban maka akan sangat terlihat jelas dari kulit wajah, seperti ada flakey skin di area bibir dan hidung, kulit terasa kasar dan tertarik, serta rona kulit pun terlihat lebih kusam.

Untuk cara mengatasi kulit kering diantaranya dengan memakai pelembab, minum air putih, lalu Anda bisa juga menggunakan Mustika Ratu Air Mawar. Cara penggunaanya sebelum makeup atau bisa dipindahkan ke botol kosong yang bersih untuk  facemist.

3. Mengurangi Peradangan di Wajah

Peradangan pada wajah sangat bisa terjadi, karena bagaimana pun juga, kulit wajah lebih sensitif dibandingkan kulit di area lainnya.

0 Komentar