Air mawar kemasan juga mengandung bahan pengawet dan antibakteri yang dapat menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat. Untuk merasakan manfaat tersebut, gunakan air mawar sebagai toner di pagi dan sore hari, terutama setelah membersihkan wajah. Berbeda halnya jika kamu buat air mawar sendiri.
5. Mencegah Penuaan Dini dan Garis Halus pada Wajah
Menurut sebuah penelitian, air mawar dapat mengurangi penuaan dini dengan mengurangi munculnya garis-garis halus dan kerutan di wajah. Ini karena sifat antioksidan dan fungsinya yang melembabkan kulit.
Selain itu, sifat antioksidan air mawar dikatakan dapat mencegah radikal bebas dan mencegah kerusakan kulit yang dapat mempercepat penuaan dan kerutan ada kulit.
Baca Juga:2 Cara Mencerahkan Wajah dengan Jeruk Nipis dan Lidah Buaya, Kaya akan Manfaat Kecantikan. Ada Disini!3 Cara Mencerahkan Wajah dengan Daun Mengkudu dan Jeruk Nipis Lebih Cepat, Wajib Tahu!!
3 Petunjuk Mencerahkan Wajah dengan Air Mawar Segar
1. Menggunakan Air Mawar Segar Kemasan
Jika ingin menggunakan air mawar yang instan atau kemasan karena kamu sibuk, perhatikan beberapa hal yang harus dilakukan dan pertimbangkan, yaitu:
Pastikan air mawar yang kamu pilih adalah kondisi airnya jernih dan transparan. Pastinya harus menghindari air mawar yang memiliki warna tambahan karena kemungkinan produk ini tidak alami, meskipun brand-nya mengklaim demikian.
Lakukan dengan mencium aromanya. Jika air mawar tidak memiliki aroma bunga mawar segar malah berbau agak tengik, maka kemungkinan air mawar tersebut tidak baik untuk digunakan lagi. Bisa jadi sudah kelamaan tersimpan atau terkena paparan sinar matahari.
Baca label produk sebelum dibeli. Semua bahan yang akan dipakai terlebih dahulu diyakinkan dulu bahwa produk tersebut memang bisa digunakan, seperti halnya toner air mawar yang baik tidak boleh mengandung alkohol. Alkohol cenderung meregangkan kulit dan membuat kulit menjadi kering.
2. Membuat Air Mawar Segar Sendiri
Buat olahan air mawar segar sendiri caranya cukup mudah. Dengan mengambil 3 kuntum bunga di cuci bersih dan dipisahkan kelopak bunganya.
Kemudian siapkan air 1000 ml dalam wadah, dan masukkan bunga mawar segar, biarkan 12 – 16 jam, kemudian air dapat digunakan.