Wajib Tahu Daftar Deretan Bedak Maybelline Terbaik Beserta Fungsi Fungsinya

BEDAK
Daftar Deretan Bedak Maybelline Terbaik Beserta Fungsi Fungsinya
0 Komentar

Shine Free Oil Control Powder

Tidak hanya bedak padat saja yang bisa mengontrol minyak, bedak tabur pun sanggup.  Buktinya adalah Shine Free Oil Control Powder dari Maybelline.

Formula bedak ini 100% mampu menahan minyak berlebih pada oily skin.

Kulit wajah kamu akan tampak selalu segar dan cerah selama seharian.

Tekstur loose powdernya sangat ringan, mudah menempel dan tidak menyumbat pori-pori.

Baca Juga:7 Rekomendasi Lipstik Matte Wardah Terbaik (Terbaru Tahun 2023)Aneka Macam Bedak Pigeon Beserta Manfaatnya untuk Kulit Remaja

Mau seberapa sering kamu reapply, hasilnya akan tetap mulus tanpa terasa cakey.

Shine Free Oil Control Powder juga cocok sebagai setting powder, sehingga makeup lebih tahan lama dan flawless.

Maybelline menyediakan 2 shade, yaitu light dan medium, sehingga lebih mudah untuk menentukan mana yang pas dengan skin tone kamu.

3. Bedak Maybelline untuk Kulit Kombinasi atau Normal

Clear Smooth White Super Fresh

Maybelline Clear Smooth WSF mempunyai tekstur yang halus dan powdery.

Saat diaplikasikan, terasa sangat lembut di kulit dan bisa menyatu dengan baik.

Bagi kalian yang tipe kulitnya kombinasi, bedak matte finish ini cukup mampu menahan minyak.

Tingkat coverage yang low to medium menjadikan noda-noda pada wajah agak tersamarkan.

Kelebihan lain adalah adanya kandungan SPF 34 PA++ sehingga kulit terlindungi.

Baca Juga:Anda Wajib Tahu 6 Rekomendasi Warna Lipstik OMG yang Paling BagusWajib Tahu 9 Rekomendasi Warna Lipstik untuk Kulit Sawo Matang

Clear Smooth White Super Fresh ini terdiri dari 4 warna antara lain:

  • Nude beige khusus untuk kulit kuning langsat undertone netral.
  • Sand beige khusus untuk kulit medium undertone netral.
  • Natural masuk ke semua undertone.
  • Honey khusus untuk kulit yang sawo matang undertone netral.

Super Stay Full Coverage

Maybelline menghadirkan Super Stay Full Coverage bagi kamu yang menginginkan bedak yang awet sampai 16 jam.

Tingkat coveragenya sangat tinggi, sehingga kamu tidak perlu lagi memakai foundation.

Sekalipun full coverage, bedak ini dibuat dengan formula yang ringan.

Alhasil, kamu tidak akan merasakan sensasi memakai bedak yang menor dan terlalu tebal.

Kandungan dalam Super Stay Full Coverage juga tidak menyebabkan kulit menjadi kering dan berjerawat.

Harga bedak Maybelline Full Coverage ini sekitar Rp125.000,-. Relatif terjangkau mengingat jangka pemakaiannya panjang.

0 Komentar