Inilah Ciri dan Merek Kutek Halal, Mampu Menyehatkan dan Mempercantik Kuku, Aman saat Wudhu

Kutek
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Bagi kaum hawa, melakukan perawatan diri merupakan suatu hal yang penting. Dari Hal-hal besar hingga hal kecil seperti merawat kuku misalnya nggak boleh dilewatkan, dan salah satu pilihan perawatan kuku yaitu dengan menggunakan kutek.

Kuku merupakan bagian tubuh yang ada di ujung jari dan perawatannya dengan memotong kuku kalau sudah panjang. Ada beberapa yang memanjangkan kuku biar cantik dan memberinya tampilan menarik pakai kutek.

Pemakaian kutek sendiri sering dilakuakn kaum hawa. Kutek atau pewarna kuku punya pilihan warna menarik. Kutek bisa dihapus dan diganti warnanya biar tidak bosen.

Baca Juga:Pasti Segar, Inilah Resep Membuat Puding Leci Lumut, Disantap Saat Cuaca Panas Bersama KeluargaPerkiraan Cuaca Rabu 23 Agustus 2023, Wilayah Cirebon Potensi Cerah Berawan dan Sedikit Mendung

Hukum Sholat Menggunakan Kutek Halal

Sebelum bicara soal hukum, kutek ini sebenarnya banyak bahannya. Kutek umumnya dibuat dari bahan polimer pembentuk film yang mana dilarutkan dalam pelarut organik.

Pelarut organik ini gampang menguap. Selain itu, bahan lain ada nitroselulosa. Nitroselulosa ini dilarutkan ke butil asetat atau juga etil asetat. Bahan-bahan ini secara umumnya ya.

Jadi, bagaimana sebenarnya hukumnya? Yang bikin sholat nggak sah itu kalau ada sesuatu yang menutupi bagian-bagian anggota wudhu. Tangan termasuk kuku, adalah bagian dari anggota wudhu.

0 Komentar