RADARCIREBON.ID- Bubur sop ayam merupakan makanan khas Cirebon yang memiliki ciri keunikan tersendiri yaitu bubur nasi yang diberi bumbu tauji dan kuah kaldu ayam bening. Rasanya gurih, lezat, segar dan bisa meningkatkan selera makan.
Bubur sop ayam oleh sebagian besar masyarakat Cirebon biasanya dijadikan makanan untuk sarapan atau makan malam. Karena sifatnya ringan di perut dan di kantong karena harganya juga terjangkau.
Bubur sop ayam ini bukan sekedar bubur ayam biasa. Karena rasanya berbeda dengan bubur ayam biasa, dalam penyajiannya punya keunikan tersendiri. Mungkin bagi orang yang baru melihat bubur ini agak aneh, karena diracik dengan tambahan sayuran kol atau kubis dan bihun, tapi jangan salah rasanya enak dan lezat.
Baca Juga:Tips Membuat Bihun Goreng Super Lezat untuk Bekal Sekolah Mudah dan Cepat 10 Menit Saja. Ayo Cek Disini!3 Cara Mencerahkan Wajah dengan Air Mawar Viva bisa Menghilangkan Kusam dan Flek Hitam. Bye bye Dark Spot!
Bubur sop ini ada yang menggunakan ayam kampung dan ayam sayur. Keduanya sama enaknya, sama gurihnya dan sama segarnya.
Apalagi kamu yang sedang dilanda sakit flu atau meriang, rasanya kalau menyantap bubur sop ini menjadi hangat dan membantu menyembuhkan sakit tersebut. Hal ini sudah diyakini oleh sebagian besar masyarakat pecinta bubur sop ayam.
Bubur sop ini sudah cukup melegenda di Cirebon. Ada yang mengawali bisnisnya sejak tahun 1980an bahkan ada yang mulai usahanya di 1970an.
Bahkan ada yang meyebutkan kalau bubur sop ayam khas Cirebon ini sudah ada sejak memasuki kemerdekaan RI, wow cukup lama juga ya?
Kini penjual bubur sop ayam beberapa sudah diturunkan ke generasi penerusnya. Sama seperti pendahulunya, usaha kuliner ini masih berjalan seperti dahulu. Bahkan tidak merubah ke authentic-an cita rasanya.
Usaha kuliner ini beberapa tempat masih ada yang bertahan dan ada juga yang tidak dilanjutkan oleh generasi penerusnya. Padahal usaha kulinernya tersebut sudah banyak pelanggan dan cukup ternama.