CIREBON, RADARCIREBON.ID – Artikel Berikut ini Akan Membahas Tentang 3 Kiat Makeup Anti luntur di Tengah Cuaca Panas, Tetap Cetar dan Tahan Lama!
Siapa yang tidak kesal ketika mendapati makeup luntur saat sedang menjalani aktivitas di tengah cuaca panas? Ya, cuaca yang panas bisa membuat tubuh menjadi lebih mudah berkeringat sehingga tampilan makeup kamu jadi rusak dan berantakan.
Keringat yang bercucuran di wajah bisa membuat kulit jadi lengket dan tampak berminyak.
Baca Juga:Wajib Tahu 5 Cara Melembutkan Rambut Kering dengan Minyak AlamiBikin Rambut Anda Berkilau, Ini Dia Cara Menggunakan Minyak Zaitun pada Rambut Sebelum Anda Tidur Beserta Manfaat Minyak Zaitun untuk Rambut
Foundation dan bedak yang kamu kenakan jadi luntur sehingga warnanya tidak karuan atau bahkan hilang hanya beberapa jam saja.
Untuk menghindari hal ini, ada beberapa kiat yang bisa kamu lakukan agar tampilan makeup tetap cetar dan tahan lama meski saat cuaca panas.
1. Gunakan makeup ringan
Saat kondisi cuaca sedang panas seperti sekarang ini, sebaiknya gunakan makeup yang lebih ringan agar kulit bisa bernapas, tidak lengket, dan menimbulkan efek berminyak.
Jika kamu ingin pergi berangkat kerja, pilihlah produk kecantikan tahan air atau waterproof seperti eyeliner dan maskara sehingga makeup tidak mudah luntur saat tiba di kantor.
Dalam merawat kulit wajah, gunakan base makeup bertekstur ringan seperti krim BB untuk pemilik kulit kering atau CC untuk pemilik kulit berminyak dan sensitif.
Kemudian, akhiri dengan bedak bronzing matte untuk menambah kesan kecoklatan tanpa minyak berlebih.
Selama cuaca panas, penggunaan primer juga penting demi membantu menyamarkan noda serta memaksimalkan foundation dan concealer.
Baca Juga:Wajib Tahu 5 Cara Menggunakan Minyak Wijen untuk Atasi Rambut RontokWajib Tahu Manfaat Minyak Rosemary untuk Membantu Pertumbuhan Pada Rambut
Sementara untuk bibir, pilihlah lip gloss di siang hari dan lipstik matte di malam hari.
2. Skin preparation sebelum makeup
Untuk mendapatkan makeup antiluntur dan berantakan, penting bagi kamu untuk melakukan sejumlah skin preparation.
Ini adalah langkah penting dari rutinitas kecantikan karena kulit yang bersih dan diberi nutrisi akan lebih siap untuk menjaga ketahanan makeup selama beberapa jam meski di tengah cuaca panas.
Pertama, pastikan Kalian menggunakan produk yang sesuai dengan jenis kulit.
Kedua, ikuti dengan penggunaan serum atau krim ringan untuk meratakan kulit dan mengurangi adanya pori-pori besar.