RADARCIREBON.ID – Tari tradisional jawa barat memang menjadi warisan budaya yang hingga kini masih terus ada, berkembang dan masih diminati oleh anak muda saat ini.
Tidak hanya tari tradisionalnya saja, jawa barat Indonesia juga memiliki warisan budaya dari mulai alat musik tradisional, baju adat hingga upacara adat.
Berbagai seni warisan budaya di jawa barat dari mulai alat music, tarian, baju adat hingga ucara adat ini memiliki keunikan tersendiri yang menjadi daya tarik yang begitu kental akan warisan tradisionalnya.
Baca Juga:Waktu Terbaik Menyiram Tanaman Agar Tumbuh Subur dan Segar!Waktu yang Tepat Menanam Tanaman Agar Tumbuh Subur, Kira-kira PAGI atau SORE Hari?
Tarian tradisional jawa barat saat ini tidak hanya untuk acara-acara hiburan saja tetapi bisa juga untuk persembahan upacara, menyambut tamu penting, dan lain sebagainya.
Berbicara tentang Tarian Jawa Barat, masyarakat akan terbayang Tari Jaipong, yang memang menjadi identitas kesenian dari Tatar Pasundan itu.
Nah lalu tarian tradisional jawa barat apa sajakah yang masih populer hingga sekarang ini?
Mengenal 7 Tari Tradisional Jawa Barat yang Masih Populer!
Berikut ini 7 tari tradisional jawa barat yang masih populer:
1. Tari Topeng Kuncaran
Tari topeng kuncaran ini dipentaskan para penari yang menggunakan topeng pada bagian wajah mereka. Tari Topeng Kuncaran sangat kental dengan kebudayaan Sunda.
Tari Topeng Kuncaran bercerita tentang dendam seorang raja kepada seorang putri. Dendam itu bermula dari penolakan cinta raja yang diutarakan kepada sang putri.
Para penari Topeng Kuncaran umumnya mengenakan topeng dengan beragam ekspresi. Topeng menjadi aksesoris utama dalam tarian ini.
Baca Juga:Perawatan Mencerahkan Wajah Kusam Jadi Cerah Seketika, dengan 4 Tahapan Ini!5 Cara Mengatasi Uban Agar Tidak Tumbuh Lagi, Tuntas Sampai Ke Akarnya!
Selain topeng, penari Topeng Kuncaran juga membawa properti lain, seperti keris, mahkota, aksesoris berupa gelang tangan dan kaki serta anting, lalu dilengkapi dengan alat musik seperti gong, bonang, hingga saron.
Hingga saat ini Tari Topeng Kuncaran masih dilestarikan dengan dipentaskan dalam berbagai acara kebudayaan hingga perhelatan acara resmi.