RADARCIREBON.ID – Jenis bahan apa yang cocok dijadikan rok wanita yang ringan dan tidak menerawang?
Memilih jenis bahan/ kain yang tepat untuk pakaian tentunya merupakan hal yang banyak diperhatikan oleh beberapa orang.
Bahan untuk rok Wanita, memiliki pilihan bahan yang beragam, namun untuk memilih bahan terbaik anda dapat menempatkan pilihan pada 6 jenis bahan rok Wanita terbaik yang akan diulas dalam artikel ini.
Baca Juga:Inspirasi Model Rok Panjang Batik yang Cantik Menawan dan Kekinian!5 OOTD Style Korean Hijab Rok Panjang Terbaru yang Keren dan Cantik!
Bahan yang nyaman ringan dan tidak menerawang banyak dicari sebagai bahan untuk membuat rok Wanita.
Tidak hanya itu, banyak orang juga memilih bahan yang adem, halus dan tebal untuk membuat rok Wanita.
Pasalnya rok ini biasa digunakan oleh Wanita yang berhijab yang menginginkan agar pakaiannya tebal dan tidak tembus pandang namun juga nyaman dan ringan digunakan.
Sehingga meskipun anda sedang berada di cuaca yang begitu panas, rok yang gunakan tidak menerawang dengan memilih 6 jenis bahan rok Wanita terbaik ini.
6 Jenis Bahan Rok Wanita Terbaik, Ringan dan Tidak Menerawang!
Berikut ini 6 jenis bahan rok wanita terbaik, ringan dan tidak menerawang:
1. Bahan Katun
Jenis rok wanita yang menggunakan kain bahan katun ini sangat nyaman untuk digunakan oleh para wanita berhijab maupun non-hijab. Biasanya, rok wanita berbahan katun ini memiliki karakter sedikit kaku dan mudah kusut.
Tapi, yang menjadi kelebihan rok wanita ini bertekstur halus, adem, nggak licin, dan mudah diatur. Selain itu, rok wanita berbahan katun ini memiliki warna yang nggak mudah pudar.
Baca Juga:5 Pilihan Warna Cat Rumah Pembawa Hoki yang Bagus dan Modern!5 Kebiasaan Penyebab Munculnya Jerawat di Wajah, Sepele Namun Perlu Anda Hentikan!
Katun adalah salah satu jenis kain yang berasal dari serat alami biji kapas dan bersifat mudah menyerap air. Maka dari itu, bahan kain katun ini sangat direkomendasikan untuk kamu yang tinggal di negara beriklim tropis.
2. Bahan Wolfis
Bahan wolfis tergolong kain yang memiliki serat yang halus, rapat serta tebal, ringan dan tidak menerawang. Selain itu kain wolfis termasuk bahan yang tidak mudah panas dan tidak mudah kusut serta bahannya tidak licin.
rok yang dibuat dari bahan wolfis akan terkesan jatuh sehingga sangat nyaman dan cantik saat dikenakan.