5. Perhatikan Bentuk Paruh
Cara memilih burung murai batu yang bagus memiliki paruh yang panjang dan tebal, biasanya memiliki suara yang keras.
Dan pilih pangkal paruhnya dekat dengan mata, agar saat buka paruh saat berkicau bisa lebih maksimal.
6. Perhatikan Ekornya
Cara memilih burung murai batu yang bagus memiliki batang lidi yang luwes tidak keras, khususnya bila ekor ekornya yang panjang.
Baca Juga:4 Manfaat Mandi Malam Untuk Murai Batu Terapi Penting Agar Makin Gacor Stabil di Lapangan6 Cara Mengatasi Murai Batu Ngeriwik Jadi Ngeplong dan Makin Gacor Owor-Owor
Pilihan ekor yang panjang atau pendek itu merupakan selera saja, kembali kepada kesukaan.
Pada umumnya pecinta murai batu banyak yang menyukai ekor yang panjang sebagai koleksi peliharaan atau ternak, sedangkan ekor yang pendek atau sedang biasa digunakan untuk murai lomba.
7. Perhatikan Sayapnya
Cara memilih burung murai batu yang bagus memiliki sayap yang panjang. Di alam, murai batu dengan sayap yang panjang memiliki kebiasaan terbang dengan jangkauan yang jauh.
Sehingga memiliki stamina, nafas, dan volume yang keras untuk menandai daerahnya yang luas.
8. Perhatikan Kakinya
Cara memilih burung murai batu yang bagus memiliki kaki yang kokoh, sebagian ada yang berwarna hitam. Hal ini dipercaya memilki mental yang baik.
Ciri-Ciri Murai Batu Volume Keras
Untuk mengetahui ciri murai batu dengan volume yang keras, sebelumnya perhatikan terlebih dahulu bentuk paruh umumnya pada murai batu.
Murai batu dengan paruh atas dan bawah sama-sama tipis; paruh atas dan bawah sama-sama tebal; dan paruh atas tebal, paruh bawah tipis.
Baca Juga:5 Efek Micin Untuk Tanaman Jadi Rajin Berbunga, Lebih Hijau, dan Kokoh Tidak Mudah Patah8 Tanaman Yang Bagus Untuk di Dalam Rumah Bikin Tenang, Nyaman, dan Rileks
Dari ketiga bentuk paruh tersebut murai batu dengan volume yang keras ditandai dengan bentuk paruh atas dan bawahnya sama-sama tebal atau atas tabal bawah tipis.
Sedangkan bentuk paruh yang atas dan bawahnya sama-sama tipis umumnya memiliki kelebihan suara bervariasi, tajam, namun volume kurang keras..
Bentuk Ekor Murai Batu Yang Bagus
Murai batu yang bagus sepakat dikalangan pecinta kicau mania adalah burung yang ekornya panjang kisaran 25 sampai 35 cm.
Melengkung ke dalam, dengan warna gelap mengkilap, dengan lidiannya tidak tebal, sehingga akan mudah untuk memainkan ekornya tanpa mudah lelah.