Adapun setelah membaca bacaan doa setelah adzan, kalian dapat membaca sholawat utama yang mana sholawat Ibrahimiyyah berikut.
Allahumma shalli ‘ala sayyidina Muhammad wa ‘ala `ali sayyidina Muhammad kama shallaita ‘ala sayyidina Ibrâhîm, wa ‘ala `ali sayyidina Ibrahim, wa barik ‘ala sayyidina Muhammad wa ‘ala `ali sayyidina Muhammad kama barakta ‘ala sayyidina Ibrahim, wa ‘ala `ali sayyidina Ibrahîm, innaka hamidun majidun.
Artinya: Ya Allah, berilah rahmat pada Nabi Muhammad dan keluarganya, sebagaimana Engkau merahmati Nabi Ibrahim dan keluarganya, serta berkati-lah Nabi Muhammad dan keluarganya, sebagaimana Engkau berkati-lah Nabi Ibrahim dan keluarganya. Sesungguhnya Engkau Maha Terpuji lagi Maha Agung.
Baca Juga:Inilah Resep Es Americano Sederhana Tanpa Mesin Espresso, Rasa dan Kualitasnya Lebih Baik dari Kopi Starbucks5 Cara Bikin Kopi yang Enak Ala Starbucks, Minum Kopi Kualitas Cafe Shop Setiap Hari
Untuk beberapa saat setelah adzan dikumandangkan, kalian disegerakan menjawab panggilan tersebut dengan menuju masjid secepatnya agar dapat menunaikan sholat berjamaah.
Setelah itu, Qomat atu Iqomah dikumandangkan untuk memulai sholat berjamaah. Adapun bacaan doa setelah iqomah yang bisa kalian amalkan, yaitu sebagai berikut.
Bacaan Doa Setelah Iqomah
Allahumma rabba hadzihid da’watit tmmah, washshalatil qa-imah, shalli wa sallim ‘alaa sayyidinaa Muhammadin wa aa tihi su’lahu yaumal qiyaa mati.
Artinya: Wahai Tuhanku, yang memiliki seruan sempurna ini serta sholat yang segera akan dilaksanakan, curahkanlah rahmat dan salam atas junjungan kita Nabi Muhammad SAW, dan kabulkanlah segala permohonannya pada hari kiamat.
Keutamaan Membaca Bacaan Doa Setelah Adzan
Nah, ada beberapa keutamaan yang perlu kalian ketahui dalam mengamalkan amalan sederana ini, lengkapnya adalah berikut.
Dihapuskan Dosa-Dosanya
Jika seseorang mendengar azan yang berbunyi, yang berbunyi, “Aku bersaksi bahwa tidak ada Tuhan kecuali Allah yang Maha Esa, yang tidak memiliki sekutu, dan Nabi Muhammad adalah hambaNya,” Saya setuju untuk bertuhan kepada Allah, Muhammad sebagai utusanNya, dan Islam sebagai agama saya. Menurut HR Muslim, dosa-dosanya akan diampuni.
Dibalas dengan Syurga
Seperti yang dinyatakan oleh Rasulullah saw: “Siapa yang mengucapkan seperti yang dilantunkan orang ini Bilal akan masuk syurga.” (HR Ahmad 8624, Nasai 674, dan Syuaib Al Arnauth).