RADARCIREBON.ID – Pada artikel kali ini, kita akan membahas beberapa ras atau Jenis Kucing Terpopuler di Indonesia, yang sering diincar para Catlovers.
Selain menambah wawasan kita tentang jenis kucing paling populer untuk dipelihara, artikel ini juga dapat dijadikan panduan untuk kamu yang mungkin memiliki niat untuk memelihara Kucing.
Disini kita akan memberikan beberapa keunikan dari masing-masing jenis atau ras kucing tersebut, dan juga beberapa hal lainnya yang perlu diketahui saat memelihara mereka.
Baca Juga:Cara Memandikan Kucing Persia, Praktis dan Cocok Untuk Pemula!5 Jenis Makanan Kucing yang Bisa dibuat di Rumah dengan Mudah! Kucing Apapun Pasti Doyan!
5 Ras atau Jenis Kucing Terpopuler di Indonesia
Daripada makin penasaran, Yuk kita langsung simak ada Ras Kucing apa saja sih yang sangat populer untuk dipelihara di Indonesia! Simak selengkapnya dibawah ini!
1. Kucing Persia
Berdasarkan CPPetindo dan juga ChatGPT, Jenis Kucing Persia merupakan salah satu jenis atau ras yang paling diminati untuk dipelihara orang Indonesia.
Memiliki penampilan khas seperti Kepala dan dahi yang Bulat, telinga membulat dan kaki yang pendek, membuat Kucing Persia terlihat sangat menggemaskan.
Karakter Kucing persia juga sangat ramah dan ramah bergaul, sehingga sangat cocok untuk para Catlovers awam yang baru ingin memlihara Kucing.
Soal harga, Kucing Persia di Indonesia bisa kamu adopsi mulai dari beberapa ratus ribu hingga beberapa juta rupiah.
Tips Untuk Merawat Kucing Persia untuk Pemula:
- Bulu kucing Persia rentan menjadi kusut. Menyikat bulu mereka secara rutin, setidaknya beberapa kali seminggu, dapat membantu mencegah kusut dan mengurangi risiko pembentukan matting.
- Kucing Persia cenderung memiliki mata yang berair. Bersihkan mata mereka secara teratur dengan kapas lembut yang dibasahi untuk menghindari noda atau iritasi.
2. Domestic Shorthair/Kucing Lokal
Pemeliharaan kucing Domestic Short Hair (DSH) atau kucing lokal/kampung adalah pilihan yang populer di kalangan masyarakat Indonesia.
Selain terdapat banyak Kucing DSH liar yang bisa dirawat tanpa mengeluarkan biaya apapun, ada juga beberapa faktor lain yang membuat kucing kampung/DSH sangat diminati oleh orang Indonesia.
Baca Juga:Cara Buat Makanan Kucing Sendiri atau Khas Rumahan, yang Murah dan Mudah! Simak Caranya Disini!RILIS JUGA! Ini Kode Redeem Shield Hero RISE dan Info Seputar FULL SIZE dan Lain-Lainnya!
Salah satunya, Kucing DSH cenderung memiliki sifat yang adaptif dan mudah berbaur dengan lingkungan sekitarnya.