Sehingga mereka bisa menjadi teman yang baik untuk berbagai tipe pemilik, baik yang tinggal di rumah besar maupun apartemen.
Kucing DSH juga sering kali dianggap memiliki daya tahan tubuh yang baik dan kurang rentan terhadap beberapa masalah kesehatan yang umum terjadi pada ras tertentu. Sehingga sangat cocok untuk Catlovers pemula.
3. Kucing Siamese
Jenis Kucing Terpopuler di Indonesia berikutnya adalah Kucing Siamese, yang dikenal berkat karakteristik suara yang kuat dan aktif.
Baca Juga:Cara Memandikan Kucing Persia, Praktis dan Cocok Untuk Pemula!5 Jenis Makanan Kucing yang Bisa dibuat di Rumah dengan Mudah! Kucing Apapun Pasti Doyan!
Kucing Siamese juga cenderung dikenal sangat loyal dengan pemiliknya. Mereka senang berada di sekitar manusia dan dapat membentuk ikatan yang kuat dengan anggota keluarga mereka.
Lalu kucing jenis ini juga dianggap sebagai salah satu ras kucing yang cerdas. Mereka dipercaya dapat belajar berbagai trik dengan cepat, seperti bermain, dan menggunakan bak pasir dengan cepat.
Jangan lupakan juga tentang penampilan unik yang dimilikinya. Kucing Siamese memiliki penampilan yang elegan dengan tubuh yang ramping, telinga besar, dan mata biru yang mencolok.
Pola warna tubuh yang kontras dan pola titik (point) pada wajah, telinga, kaki, dan ekor membuatnya terlihat menarik.
Satu hal yang perlu diingat saat ingin memelihara Kucing ini, adalah fakta bahwa Kucing Siamese cenderung memiliki sifat sosial yang tinggi.
Mereka tidak suka kesepian dan sering merasa senang berada di dekat orang-orang atau kucing lain.
4. Anggora/Angora
Selanjutnya ada salah satu Jenis Kucing Terpopuler di Indonesia dengan nama yang cukup familiar di telinga para Catlovers. Yep, Kucing tersebut adalah Kucing Angora/Anggora.
Baca Juga:Cara Buat Makanan Kucing Sendiri atau Khas Rumahan, yang Murah dan Mudah! Simak Caranya Disini!RILIS JUGA! Ini Kode Redeem Shield Hero RISE dan Info Seputar FULL SIZE dan Lain-Lainnya!
Kucing Angora atau Anggora dikenal karena memiliki bulu yang panjang, lembut, dan tebal. Keindahan bulu mereka, telah menarik banyak perhatian Catlovers khususnya di Indonesia.
Selain penampilannya yang menggemaskan, kucing Anggora juga secara umum dikenal memiliki karakter yang ramah, manis, dan lembut.
Mereka seringkali memiliki sifat yang hangat dan dapat membentuk ikatan yang kuat dengan pemiliknya. Maka dari itu, Kucing Anggora juga seringkali direkomendasikan orang-orang untuk dijadikan Kucing perdana banyak Catlovers.
Kucing Anggora juga dikenal sangat aktif dan memiliki tingkat energi yang tinggi. Sehingga mereka senang untuk bermain dan berpartisipasi dalam berbagai kegiatan.