RADARCIREBON.ID – Kucai adalah tanaman herbal yang masuk dalam keluarga bawang (allium). Masyarakat Indonesia mengenal tanaman ini dengan sebutan daun kucai atau bawang kucai. Berikut Adalah 5 Manfaat Daun Kucai untuk Tubuh, Menjaga Kesehatan Otak dan Meningkatkan Penglihatan
Di Cirebon daun kucai sering dijumpai sebagai pelengkap empal gentong ataupun nasi lengko. Daun kucai yang dipotong tipis-tipis jadi taburan kedua masakan khas Cirebon tersebut.
Kucai ternyata menyimpan banyak manfaat kesehatan, salah satunya membantu melawan sel kanker. Benarkah? Berikut kandungan gizi, manfaat, dan khasiat daun kucai untuk kesehatan.
Kandungan nutrisi dalam daun kucai
Baca Juga:Hasil BWF World Tour Finals 2023: Gregoria Mariska Kalah dari Tai Tzu YingTak Disangka, Inilah 4 Manfaat dari Makan Jahe Mentah untuk Kesehatan Tubuh
Daun kucai memiliki nama latin Allium tuberosum. Biasanya, masyarakat menggunakan kucai sebagai pelengkap (garnish) pada bubur ayam atau campuran isi lumpia.
Tidak hanya lezat dan menyegarkan, kucai juga memiliki banyak manfaat dan khasiat untuk kesehatan, berkat kandungan gizinya.
Berdasarkan keterangan dari Data Komposisi Pangan Indonesia, 100 gram daun kucai memiliki kandungan gizi
- Air: 86.3 ml
- Energi: 45 Kalori
- Protein: 2.2 gram
- Lemak: 0.3 gram
- Karbohidrat: 10.3 gram
- Serat: 4.8 gram
- Kalsium: 52 miligram
- Fosfor: 50 miligram
- Zat besi: 1.1 miligram
- Natrium: 21 miligram
- Kalium: 439.5 miligram
- Zinc: 0.5 miligram
- Beta karoten: 2,685 mcg
- Niasin: 1.8 miligram
- Vitamin C: 17 miligram
Kucai adalah makanan yang padat nutrisi. Ini artinya, daun ini termasuk makanan rendah kalori tetapi kaya akan nutrisi bermanfaat, seperti vitamin, mineral, dan antioksidan.
Manfaat daun kucai untuk kesehatan
Kucai kaya akan vitamin K, vitamin A, vitamin C, folat, magnesium, fosfor, kalium, dan kolin. Jika Anda mengolahnya dengan tepat, kucai menawarkan banyak manfaat baik untuk tubuh.
Secara umum, berikut beberapa manfaat daun kucai yang perlu Anda ketahui:
1. Mencegah kanker
Berbagai penelitian telah menemukan bahwa sayuran yang masuk dalam keluarga allium (termasuk kucai) diketahui memiliki sifat antikanker.
Baca Juga:Hasil Drawing BWF World Tour Finals 2023, Gregoria dan Ginting Berat untuk Lolos Semi FinalLibatkan Masyarakat dalam Sistem Reklamasi Berkelanjutan, PT SBI Raih “Tamasya Award”
Phytotherapy Research menerbitkan sebuah penelitian tentang manfaat dan khasiat kucai dalam mencegah kanker.
Para peneliti menemukan bahwa kucai memiliki manfaat untuk mencegah kanker. Hal tersebut karena kucai memiliki kandungan quercetin, flavonoid, dan ajoene yang bersifat antikanker.
Cancer Prevention Research juga melaporkan bahwa kucai memiliki manfaat untuk mengurangi risiko kanker gastrointestinal atau saluran pencernaan.