Bahan-bahan
- 150 gr mentega
- 50 gr gula halus
- 270 gr tepung terigu
- 30 gr tepung tapioka (atau maizena)
- 15 gr susu bubuk
- 1 butir kuning telur
- Secukupnya pewarna hijau
Bahan Isian:
- 190 gr unti kelapa gula merah
Bahan Baluran:
- 30 gr kelapa kering
Cara membuat:
- Siapkan bahan-bahan.
- Bentuk bulat unti kelapa gula merah. Sisihkan.
- Mixer mentega dan gula halus hingga mengembang dan pucat.
- Tambahkan kuning telur dan pewarna hijau, mixer kembali hingga tercampur rata.
- Kemudian tambahkan tepung terigu tepung tapioka, susu bubuk dan vanili bubuk. Ulen adonan hingga kalis.
- Ambil sedikit adonan, kemudian isi dengan isian unti kelapa gula merah lalu bulatkan.
- Kemudian balur kue dengan kelapa kering hingga rata seluruh permukaan.
- Lalu susun kue nastar klepon di atas loyang yang telah diolesi dengan mentega.
- Panggang kue hingga matang.
- Nastar klepon siap disajikan.
5. Resep Nastar Wafer
Siap dalam 50 menit
Sajian 10 porsi
Moms punya banyak wafer di rumah? Yuk bikin resep nastar wafer yang satu ini!
Bikinnya mudah, lho bisa menggunakan teflon.
Baca Juga:Sangat Mudah Dibuat! ini dia 6 Cara dan Resep Bikin Kue Sagu yang Enak dan RenyahCoba YUK! Ini dia 7 Resep Kue yang Cocok Untuk Menemani dan Menghangatkan Suasana Natal
Bahan-bahan
- 350 gr Margarine
- 100 gr Gula Halus
- 2 butir telor
- 500 gr Tepung Terigu (kunci biru)
Bahan Olesan:
- 1 butir kuning telur
- 1 sdm minyak goreng
Cara membuat:
- Campurkan margarin dengan gula halus yang sudah diayak.
- Aduk hingga rata, tambahkan telur 1 per 1 aduk rata.
- Tambahkan tepung dan aduk rata kembali.
- Bagi adonan menjadi beberapa bagian, agar gampang menggilasnya (tidak terlalu besar)
- Giling/gilas hingga ketebalan yg diinginkan, tambahkan wafer, gulung, potong sesuai selera
- Campur minyak dan kuning telur, aduk rata, sisihkan
- Tata dalam teflon, olesi dengan kuning telor, panggang selama 45 menit sampai warna kue kuning keemasan. Tutup teflon.
- Angkat, dinginkan dan sajikan nastar wafer.
6. Resep Nastar Panda Cokelat
Siap dalam 1 jam
Sajian 20 porsi
Buat Kalian yang tak suka dengan nanas, kreasi nanas dengan isian cokelat ini bisa jadi pilihan untuk menikmati kelezatan kue kering ini.
Selain jadi camilan sendiri, nastar panda cokelat ini bisa dijadikan ide bisnis, lho.
Bahan-bahan
Bahan Kulit:
- 175 gr butter mix margarin
- 30 gr gula halus
- 1 kuning telur
- 1 sachet susu bubuk dancow @27gr
- 250 gr terigu protein rendah
- 1-2 tetes pasta pandan (secukupnya)