RADARCIREBON.ID – Prediksi line up Timnas Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023 malam ini, Rabu (24/1/2024) pukul 18.30 WIB. Timnas Indonesia dalam posisi wajib mendapatkan poin kala bertemu Jepang di laga pamungkas Grup D.
Hasil seri cukup realistis dan sangat dibutuhkan agar Timnas Indonesia langsung lolos ke 16 besar Piala Asia 2023 sebagai runner-up Grup D. Tentunya tak mudah meraih kemenangan, mengingat Jepang berstatus tim terkuat di Asia saat ini.
Namun, sepakbola bukanlah matematika. Di dunia sepakbola profesional, ada banyak kejutan termasuk momen ketika Korea Selatan menumbangkan Jerman 2-0 di matchday pamungkas Grup F Piala Dunia 2018.
Baca Juga:FUA IAIN Syekh Nurjati Cirebon Menandatangani MoU dengan Pertubuhan Indahnya Sedekah (PIS) MalaysiaHasil Indonesia Masters: Parah, Jonatan Christie Kandas di 32 Besar
Kebetulan, pelatih Timnas Korea Selatan saat itu adalah juru taktik Timnas Indonesia saat ini, Shin Tae-yong. Menarik formasi apa yang bakal digunakan Shin Tae-yong untuk laga nanti.
Berkaca dari kemenangan atas Vietnam, Shin Tae-yong diprediksi masih mengandalkan formasi 3-4-3. Pemain-pemain yang diturunkan Shin Tae-yong kontra Jepang diprediksi sama persis ketika Timnas Indonesia menang 1-0 atas Vietnam di matchday kedua.
Pertanda itu muncul karena Egy Maulana Vikri tampil di sesi konferensi pers jelang Timnas Indonesia vs Jepang. Seperti biasa, pemain yang dibawa Shin Tae-yong ke konferensi pers bakal dimainkan pelatih asal Korea Selatan itu sebagai starter.
Dalam formasi 3-4-3, posisi kiper diisi Ernando Ari. Kiper bertinggi badan 179 sentimeter ini masih berstatus kiper terbaik Indonesia saat ini. Ernando bermain baik kala bertemu Vietnam.
Lanjut ke posisi tiga bek sejajar ada Sandy Walsh, Jordi Amat dan Justin Hubner. Kolaborasi ini tampil kukuh dan sama sekali tidak membuat kesalahan saat Timnas Indonesia menumbangkan Vietnam.
Ada opsi juga memainkan Elkan Bagot yang diistirahatkan saat bertemu Vietnam mengingat sudah mengantongi satu kartu kuning.
Kemudian untuk posisi wing back kanan ada Asnawi Mangkualam dan Pratama Arhan di sisi sebelahnya. Lemparan keras Pratama Arhan dibutuhkan untuk menembus pertahanan Jepang melalui bola-bola mati,
Baca Juga:Jepang Berada 2 Level di Atas Timnas Indonesia, Tapi Sepakbola Bukan MatematikaOman adalah Saingan Timnas Indonesia Lolos 16 Besar Piala Asia
Mengingat empat gol yang bersarang ke gawang Jepang di Piala Asia 2023 berasal dari bola-bola atas. Lanjut, Marselino Ferdinan dan Ivar Jenner bertugas sebagai gelandang sentral. Mereka akan mendukung kolaborasi Yakob Sayuri (winger kanan), Egy Maulana Vikri (winger kiri) dan Rafael Struick (penyerang tengah).