RADARCIREBON.ID – Bantuan sosial atau bansos Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) yang cair via Pos menjadi hal yang ditunggu-tunggu masyarakat penerima manfaat.
Khususnya disaat pro kontra seputar Bansos Kemensos RI yang terus disalurkan di tahun politik.
Akan tetapi, hal tersebut tidak mengurungkan niat Pemerintah untuk menyalurkan bansos, termasuk via kantor Pos.
Baca Juga:Perkiraan Cuaca Jumat 9 Februari 2024, Wilayah Cirebon Potensi Hujan Petir di Malam Hari, Cerah Berawan dari Pagi hingga Sore HariPerkiraan Cuaca Kamis 8 Februari 2024, Wilayah Cirebon Potensi Hujan Ringan dan Berawan
Meksipun pro dan kontra Bansos Kemensos RI cair di tahun politik memanas, akan tetapi pencairan bansos tetap dilakukan.
Karena beberapa bansos anggarannya telah siap, disetujui, serta tinggal disalurkan. Selain itu, Bansos Kemensos RI yang disalurkan sudah menjadi program nasional dan masuk dalam prioritas.
Sehingga sayang sekali jika Bansos Kemensos RI cair ditunda hanya karena gesekan politik yang ada dan masyarakat yang akan jadi korbannya.
Sejak awal Februari lalu, Bansos Kemensos RI cair untuk beberapa jenis.
Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI) telah menyalurkan beberapa bansos yang ada.
Seperti PKH (Program Keluarga Harapan), BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) Tahap 1 melalui KKS (Kartu Keluarga Sejahtera) yang juga merangkap sekaligus ATM.
Di beberapa wilayah, Bansos Kemensos RI cair melalui Bank Himbara (Himpunan Bank Negara) sudah disalurkan untuk dua bulan, khususnya bansos PKH Tahap 1.
Baca Juga:Inilah Hikmah Perjalanan Isra Miraj Nabi Muhammad SAW, Bisa Diimplementasikan Dalam Kehidupan Sehari-HariWADUH, Bansos Beras 10 Kilogram Dihentikan? Kenapa Ya? Simak Info Lengkapnya Disini
Alokasi pencairan bansos PKH tahap 1 bulan Januari dan Februari KPM mendapatkan dana dobel.
Pencairan tersebut menyasar 2,8 juta penerima yang memiliki rekening bansos BIR, BNI, BSI, dan Mandiri.
Total dana yang telah disalurkan untuk Tahap 1 Gelombang 1 sampai 9 tersebut, berjumlah Rp1,3 triliun.
Dimana akan ada susulan melalui termin lanjutan, hingga mencukupi 10 juta penerima. Sedangkan untuk penciaran melalui kantor pos, saat ini masih menunggu info resmi.
Jika dicek pada www.siks.kemensos.go.id, kamu bisa lihat status dana bansos PKH sudah masuk tahap SPM.
Jadi tidak lama lagi dana bansos melalui rekening pos akan disalurkan tinggal menunggu jadwal dan surat undangan dibagikan saja.
Kemudian alokasi penyaluran adalah per 3 bulan. Yaitu bulan Januari sampai dengan Maret 2024.