Inilah Cara Top Up KUR BRI 2024, Bisa Tambah Plafon Meski Masih Memiliki Cicilan

KUR BRI
KUR BRI
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Program Kredit Usaha Rakyat Bank Rakyat Indonesia atau biasa disebut KUR BRI 2024 kembali dibuka pemerintah di tahun ini.

KUR BRI 2024 kembali dibuka bagi pelaku UMKM baik yang baru maupun yang sudah pernah mengajukan sebelumnya atau istilah umumnya top up pinjaman.

Berikut akan dijeladkan syarat Top Up KUR BRI 2024. Debitur BRI bisa pinjam lagi walaupun angsuran sebelumnya belum lunas, begini cara pengajuannya.

Baca Juga:MANTAP, Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2024 Sudah Bisa Dipesan, Simak Caranya DisiniPerkiraan Cuaca Jumat 16 Februari 2024, Wilayah Cirebon Potensi Hujan dengan Intensitas Sedang di Siang Hari

Pengajuan KUR BRI 2024 dapat dilakukan kembali walaupun pinjaman yang sebelumnya belum lunas.

Istilah pengajuan tambahan pinjaman KUR (Kredit Usaha Rakyat) adalah Top Up. Top up yang artinya pengajuan penambahan limit pada pinjaman yang sedang berjalan.

Dengan mengajukan top up, pinjaman KUR BRI debitur akan memperoleh plafon kredit tambahan.

Namun perlu diketahui, saat ingin melakukan top up KUR BRI 2024, debitur tetap harus melengkapi berbagai syarat layaknya seperti pengajuan awal pinjaman.

Hal ini berfungsi agar saat mengajukan top up dapat dipermudah oleh sistem. Lantas, apa syarat pengajuan top up KUR BRI 2024.

Berikut syarat-syarat yang wajib dipenuhi saat melakukan top up KUR BRI 2024, diantaranya:

1. Merupakan debitur KUR

2. Usia minimal 21 tahun (Saat memulai kredit)

3. Usia maksimal 55 tahun saat kredit lunas (termasuk tenor panjang)

4. Angsuran kredit sudah berjalan minimal sudah 12 bulan dan wajib lancar selama 6 bulan terakhir

5. Tidak memmiliki pinjaman dari pihak lainnya

Baca Juga:Perkiraan Cuaca Kamis 15 Februari 2023, Wilayah Cirebon Potensi Hujan Petir di Siang hingga Sore HariUPDATE, Inilah Harga Honda Stylo 160 Terbaru OTR Jakarta, Motor Lincah dengan Desain Retro

Syarat dokumen administrasi top up KUR BRI 2024

1. Fotokopi KTP pemohon dan pasangan

2. Fotokopi KK (Kartu Keluarga)

3. Fotokopi surat nikah/surat cerai

4. Fotokopi NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak)

5. Slip gaji atau rekening Bank dalam 3 bulan terakhir

Setelah mengetahui apa saja syarat yang harus dipenuhi saat ingin top up KUR BRI 2024, maka simak cara pengajuan top up KUR BRI 2024.

Sebelum melakukan pengajuan pastikan bahwa tujuan penggunaan plafon tambahan untuk tujuan yang produktif.

Bagi debitur yang mengajukan top up tapi bukan ditujukan untuk usaha, kemungkinan tidak akan diterima.

Sebab tujuan dari pemberian KUR adalah membantu pemodalan pelaku usaha agar usaha yang dilakoni lancar dan mendatangkan keuntungan, sehingga keuntungan yang didapat selaras dengan lancarnya proses pelunasan kredit pinjaman.

0 Komentar