Meski hanya berupa prediksi, umat muslim bisa mengetahui kapan terjadinya lailatul qadar dengan sejumlah ciri yang muncul kala malam tersebut datang.
Apa saja? Mengutip dari buku Sukses Berburu Lailatul Qadar karya Muhammad Adam Hussein S Pd MQHi, berikut pembahasannya.
5 Ciri Malam Lailatul Qadar
Ciri dan tanda malam lailatul qadar terlihat dari suasananya pada malam tersebut. Berdasarkan dari sejumlah hadits, berikut 5 ciri malam lailatul qadar.
Baca Juga:Gerhana Matahari Total Terjadi Hari Ini, Indonesia di Wilayah Mana Saja? Berikut Link Nonton LivenyaBMKG Rilis Gempa Bumi yang Terjadi Hari Ini, Terjadi di 3 Wilayah, Terbesar 5,4 Magnitudo
1. Udara dan Angin Terasa Tenang
Ciri pertama dari malam lailatul qadar yaitu udara dan angin yang terasa tenang, ini sesuai dari Ibnu Abbas yang berkata Rasulullah SAW bersabda:
“Lailatul qadar adalah malam yang penuh kemudahan dan kebaikan, tidak begitu panas, juga tidak begitu dingin, pada pagi hari Matahari bersinar tidak begitu cerah dan nampak kemerah-merahan,” (HR Ath Thoyalisi dan Al Baihaqi).
2. Langit Terlihat Bersih
Ciri dari malam lailatul qadar yang kedua yakni langit tampak bersih pada malam hari, tidak ada awan sedikit pun, suasana tenang dan sunyi, tidak dingin ataupun panas. Dalam hadits yang diriwayatkan Imam Ahmad, Rasulullah SAW bersabda:
“Malam lailatul qadar itu langit bersih, udara tidak dingin atau panas, langit tidak berawan, tidak ada hujan, binatang tidak nampak dan pada siang harinya Matahari bersinar tidak begitu panas,” (HR Ahmad).
3. Terbit Matahari Tidak Menyengat
Selanjutnya adalah terbit Matahari tidak menyengat. Dari Ubaiy bin Ka’ab RA berkata, Nabi SAW bersabda:
“Pagi hari dan malam lailatul qadar terbit Matahari tidak menyengat bagaikan bejana sampai meninggi,” (HR Muslim, Ahmad, Tirmidzi dan Abu Daud).
4. Malam Hari Terlihat Cerah dan Tidak Gelap
“Malam itu adalah malam yang cerah, yaitu malam ke-27 (dari bulan Ramadan). Dan tanda-tandanya ialah pada pagi harinya Matahari terbit berwarna putih tanpa memancarkan sinar ke segala penjuru,” (HR Muslim).
Baca Juga:Perkiraan Cuaca Senin 8 April 2024, Wilayah Cirebon Potensi Ada Hujan Ringan di Sore dan Malam HariTimnas Indonesia U23 Tumbang Saat Lawan Arab Saudi, Lini Belakang Masih Jadi Sorotan Shin Tae Yong
5. Malaikat Turun dengan Membawa Ketenangan
Ciri yang terakhir yakni malaikat turun dengan membawa ketenangan, sehingga manusia merasa ketenangan tersebut dan kelezatan dalam beribadah yang tidak didapatkan pada hari-hari biasa.