RADARCIREBON.ID – Ada informasi lowongan kerja terbaru bagi yang ingin menjadi bagian dari kedutaan besar atau Kedubes Thailand di Indonesia.
Lowongan kerja terbaru ini diperuntukkan bagi lulusan S1 fresh graduate dan bagi yang sudah memiliki pengalaman kerja.
Kedubes Thailand di Indonesia sedang membuka lowongan kerja terbaru pada bulan Juli 2024.
Baca Juga:Pekan Imunisasi Nasional Vaksin Polio Digelar Serentak, Target 33 Provinsi di Tahun 2024Pembatasan BBM Subsidi Segera Diberlakukan, Berikut Daftar Kendaraan yang Tidak Boleh Isi Pertalite
Lowongan kerja di Kedubes Thailand ini membuka posisi untuk Analis Politik (Political Analyst).
Berapa gaji yang ditawarkan untuk bekerja sebagai analis politik di Kedubes Thailand di Indonesia?
Disebutkan bahwa gaji yang ditawarkan yakni sebesar US$ 405 atau sekitar Rp6,56 juta per bulan.
Melansir dari akun Facebook Kedubes Thailand, tugas dari analis politik adalah membantu pejabat resmi Kedubes dalam empat hal, yaitu:
1. Memantau tren dan memberikan informasi terkini dan makalah akademis mengenai politik, keamanan dan hubungan luar negeri Indonesia serta topik yang ditugaskan.
2. Berhubungan dengan otoritas pemerintah Indonesia dan instansi terkait.
3. Membantu pejabat dalam menangani hal-hal yang berkaitan dengan misi Kedutaan.
4. Melaksanakan tugas-tugas lain yang diminta oleh pejabat Kedutaan.
Untuk dapat melamar pekerjaan di Kedutaan Besar Thailand, terdapat beberapa kualifikasi dan persyaratan yang harus dipenuhi calon pelamar.
Berikut adalah syarat-syarat yang harus dipenuhi pelamar, yaitu:
1. Gelar Sarjana (S1): Calon pelamar harus memiliki gelar Sarjana sebagai persyaratan minimal. Pengalaman kerja sebelumnya di bidang terkait akan menjadi nilai tambah.
Baca Juga:WADUH, Pembukaan CPNS 2024 Kembali Diundur, Berikut Penjelasan MenPANRBLowongan Kerja Terbaru Dibuka PT Electronic City, Ada 10 Posisi yang Dibutuhkan, Lulusan SMA Bisa Mendaftar
2. Kemampuan Bahasa: Calon pelamar harus menguasai bahasa Inggris dan bahasa Indonesia dengan baik. Kemampuan berbahasa Thailand akan menjadi keuntungan tersendiri.
3. Sikap Profesional: Kepatuhan, kejujuran, serta dedikasi tinggi terhadap pelayanan harus dimiliki oleh calon pelamar. Kedisiplinan dalam bekerja serta kemauan untuk bekerja keras juga menjadi nilai tambah.
4. Fleksibilitas Waktu: Calon pelamar harus siap bekerja lembur dan di akhir pekan sesuai kebutuhan instansi. Kemampuan untuk beradaptasi dengan jadwal kerja yang beragam sangat diperlukan.
5. Kemampuan Kerja Tim: Kemampuan bekerja dalam tim dengan baik dan berkolaborasi secara efektif merupakan salah satu syarat mutlak yang harus dimiliki oleh calon pelamar.
Untuk melengkapi formulir pendaftaran, calon pelamar harus menyertakan dokumen-dokumen sebagai berikut: