CIREBON, RADARCIREBON.ID – Universitas Muhammadiyah Cirebon dalam tahun ini menyelenggarakan kegiatan KKM (Kuliah Kerja Mahasiswa) di wilayah Kabupaten Cirebon, Kota Cirebon, Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Kuningan, dalam kegiatan ini mahasiswa di tuntut untuk menggali potensi desa yang ada di desa di tempat KKM yang sudah di tentukan oleh LPPM.
Kegiatan pemberdayaan masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa kelompok 01 desa Gunungmanik berhasil membuat pakan ayam permakultur untuk mengefisienkan biaya pakan yang semakin mahal, dalam kegiatan ini juga mahasiswa melaksanakan kegiatan dengan sungguh-sungguh. Kegiatan ini untuk membantu masyarakat di desa Gunungmanik dengan melaksanakan program pembuatan pakan ayam minimal bisa meringankan biaya pakan sehingga masyarakat bisa membuat pakan dengan bahan-bahan yang ada di desa tersebut.
Dosen Pembimbing Lapangan Yusuf Safari menuturkan dengan kegiatan KKM ini bisa meningkatkan perekonomian masyarakat dengan kearifan lokal yang ada. “Saya sangat mengapresiasi kepada mahasiswa untuk kedepannya program-program KKM bisa membantu masyarakat untuk meningkatkan UMKM yang ada di desa Gunungmanik,” tutur Yusuf.
Baca Juga:Warga Tidak Tertarik dengan Diskon 50 % Pembayaran PBB di Bulan Agustus, Tetap Ingin Kenaikan DibatalkanDosen BSA-FUA UIN Siber Syekh Nujati Jadi Juri Lomba Pidato Bahasa Arab Se-IndonesiaÂ
Peserta KKM, Solihin dan Atikah menuturkan dengan adanya kegiatan ini bisa diterapkan di desa-desa yang ada di wilayah 3 Cirebon. “Kegiatan ini bagi saya hal yang baru di KKM tahun ini terasa kebersamaan dan kekeluargaan yang sangat baik selain program yang di tentukan oleh LPPM UMCirebon,” tutur Atikah.
Ahidi, salah seorang pengelola peternakan ayam milik Pemdes Gunungmanik sangat mengapresiasi dengan adanya program pembuatan pakan ayam permakultur tersebut. “Di desa Gunungmanik ada 5 RW yang mempunyai kendang ayam Permakultur, bibit ayam ini diberikan oleh mahasiswa Teknik industri UMCirebon, kami sangat berterima kasih Kepada mahasiswa KKM 01 Gunungmanik atas ilmu yang di berikan kepada masyarakat desa,” ungkapnya.
Sekretaris Desa Gunungmanik Jumsih menuturkan kolaborasi KKM dan MBKM KBA sangat membantu program-program yang dikerjakan oleh mahasiswa KKM dari UMCirebon. Jumsih selalu mendampingi dalam kegiatan KKM baik dalam hal kegiatan ataupun secara administrasi Desa. “Selamat berkarya dan pemberdayaan kepada masyarakat kami,” tukas Jumsih.