Sebagian besar dari mereka dikembangkan dari vektor virus yang dilemahkan yang mengekspresikan glikoprotein permukaan dan/atau nukleoprotein virus Lassa.
Pencegahan Demam Lassa
Pencegahan demam Lassa bergantung bagaimana menghindari paparan tikus atau lingkungan dimana tikus berada.
Menjaga rumah dan tempat-tempat umum tetap bersih, sanitasi yang memadai dan pembuangan sampah, menjaga makanan dalam wadah tertutup, memasang perangkap dan memasang racun tikus pada tempat yang yang tepat merupakan sarana penting untuk menjaga lingkungan bebas dari tikus.
Baca Juga:Inilah 5 Rekomenasi Merk Vitamin Terbaik untuk Program HamilInilah 5 Cara Membuat Masker dari Bahan Alami: Bisa Membuat Wajahmu Menjadi Lebih Cerah dan Sehat
Transmisi nosokomial dapat dicegah dengan melakukan tindakan pengendalian infeksi yang tepat, termasuk menggunakan pakaian pelindung dan sarung tangan untuk menghindari kontak dengan sekresi pasien.
Itulah penjelasan tentang demam lassa, selalu jaga kebersihan agar terhidar dari infeksi virus lassa. Jika mengalami gejala seperti di atas segeralah pergi ke rumah sakit terdekat. Semoga informasi ini bermanfaat. (Rindy Kartika Lapian)