RADARCIREBON – Akhir pekan atau weekend dalam bahasa jepang disebut Shumatsu ( 週末)
Kata ini terdiri atas dua karakter kanji yaitu 週 (Shu) yang artinya Minggu, dan 末 (Matsu) berarti akhir. Sehingga jika diartikan maka Shumatsu berarti akhir Minggu atau akhir pekan dalam bahasa Indonesia.
Negara Jepang terkenal dengan etos kerjanya yang sangat tinggi. Mereka terkenal tekun atas apa yang mereka lakukan. Walupun terllihat begitu sibuk, orang-orang di Jepang pun masih menikmati hari libur kok.
Seperti halnya negara-negara yang lain, Jepang juga memiliki hari libur di hari Sabtu dan Minggu. Namun, orang-orang di Jepang memiliki kebiasaaan yang unik ketika mengabiskan waktu libur mereka.
Baca Juga:Wisata Wduk Darma Terkini: Beragam Spot Foto Menarik Hingga Mengelilingi Waduk Dengan Perahu!Murah Meriah! Nikmati Lezatnya Sop Patin di Istana Sop Patin Cirebon
Kebiasaaan menghabiskan waktu akhir pekan ala orang jepang ini mencerminkan kebudayaan dan gaya hidup mereka.
Orang jepang biasa menyebutnya dengan Yasumi (休み) yang artinya istirahat. Istirahat atau Yasumi bagi oarang Jepang berarti waktu untuk berhenti sejenak dimana mereka memulihkan tenaga baik secara fisik atau pun mental.
Waktu Yasumi (休み) tidak hanya dapat diterapkan saat akhir pekan saja. Yasumi juga bisa diterapkan di sela-sela pekerjaan, seperti saat waktu makan siang.
Tetapi biasanya Yasumi ini lebih banyak dilakukan saat Shumatsu atau akhir pekan.
Nah, mau tau kebiasaan Shumatsu ala orang Jepang? Simak terus artikel ini untuk mengetahui bagaimana orang Jepang menghabiskan Shumatsu atau akhir pekan dalam bahasa Jepang. Kamu juga dapat mencobanya loh!
1. Bekerja di akhir Pekan
Karena budaya kerja yang kuat di Jepang, orang-orang di sana tak jarang menghabiskan waktu istirahat akhir pekannya dengan bekerja.
Walaupun telah bekerja keras selama seminggu, orang Jepang tetap memiliki etos kerja yang tinggi. Nah, bagi kamu yang ingin tetap produktif selama libur akhir pekan, dapat mencoba kegiatan ini.
2. Berkumpul bersama keluarga
Baca Juga:Wisata Dusun Bambu Lembang: Nikmati Beragam Fasilitas dan Wahana untuk Semua Usia!Liburan Akhir Pekan di Kuningan: Eksplorasi Wisata Alam yang Menyegarkan!
Kebiasaan lain orang-orang di Jepang saat akhir pekan adalah berkumpul bersama keluarga. Tiap akhir pekan, biasanya mereka akan melakukan quality time bersama keluarga.
Saat berkumpul, keluarga di Jepang biaanya duduk dan bersantap bersama anggota keluarga dan berbincang-bincang. Cobalah lakukan kegiatan Ini bersama keluargamu.