Resto-Resto Terbaik di Palutungan, Kuningan: Nikmati Kuliner Lezat di Tengah Alam Asri!

Resto-Resto Terbaik di Palutungan, Kuningan
Botanika, tempat makan dengan desain modern yang menyatu dengan alam, menawarkan pemandangan indah dan suasana tenang. Nikmati hidangan lezat sambil bersantai di restoran yang semakin populer di kalangan wisatawan ini.
0 Komentar

radarcirebon.id- Palutungan, sebuah kawasan indah di Kuningan yang terkenal dengan keindahan alamnya, juga menawarkan berbagai pilihan resto yang menggoda selera.

Terletak di lereng Gunung Ciremai, Palutungan menjadi destinasi favorit bagi wisatawan yang mencari kedamaian alam serta petualangan kuliner yang memanjakan lidah.

Berikut beberapa resto terbaik di Palutungan, Kuningan yang wajib Anda kunjungi.

1. Joglo Arunika

Baca Juga:IPhone 16 Segera Hadir: Kapan Peluncuran Resmi yang Dinantikan?Langkah Awal Menjadi MC: Dari Ragu Menjadi Penuh Percaya Diri

Joglo Arunika di kawasan Palutungan, Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, bakal memanjakan selera makan anda sambil ditemani pemandangan alam sekitar kawasan Ciremai yang menawan. Resto Arunika bukan hanya tempat makan biasa. Tempat ini juga cocok untuk berbagai acara, seperti reuni, arisan, atau bahkan pernikahan dengan konsep outdoor. Di Joglo Arunika pengunjung akan disuguhkan banyak menu makan yang menggugah selera. Mulai dari makanan ala Nusantara, menu Western dan menu Japanese Food yang menggugah rasa dengan nama yang sulit diucapkan menjadi hidangan ikonik yang tak boleh dilewatkan. Ada Salmon Ocazuke, Kakiage, Unagi Jyu dan Omurice nasi goreng ala Jepang bisa menjadi pilihan.

2. Botanika

Wisata kuliner botanika, ada di kawasan cigugur Kuningan. Dan nyaris tak pernah sepi pengunjung karena selain tempatnya yang unik, menu makanan nya pun sangat beragam. Terbilang cukup murah untuk para wisatawan, tidak hanya tempat makan. Botanika pun menambahkan wahana baru yaitu perosotan pelangi dan off-road.

3. Resto Keluarga Puncak Palutungan

Resto Keluarga Puncak Palutungan menyuguhkan pemandangan spektakuler dari ketinggian. Resto ini mengusung konsep family-friendly dengan berbagai pilihan menu yang bisa dinikmati oleh semua anggota keluarga. Hidangan utama seperti sop buntut dan sate maranggi menjadi favorit pengunjung. Selain itu, resto ini juga memiliki area bermain anak, sehingga cocok untuk Anda yang membawa keluarga besar.

4. Saung Alam Ciremai

Saung Alam Ciremai menawarkan pengalaman makan yang berbeda dengan resto lainnya. Mengusung konsep saung-saung tradisional yang terletak di tengah kebun, resto ini menawarkan ketenangan dan keasrian alam Palutungan. Menu yang disajikan pun beragam, mulai dari olahan ikan segar hingga sayuran organik yang dipetik langsung dari kebun sekitar.

0 Komentar