RADARCIREBON.ID – PT Pertamina Patra Niaga meminta masyarakat segera melakukan pendaftaran dengan QR Code sebagai penerima BBM bersubsidi melalui Program Subsidi Tepat Sasaran Pertamina.
Peraturan ini akan diberlakukan mulai 1 Oktober 2024 ini dan akan disosialisasikan pada September 2024.
BBM subsidi memiliki jumlah yang terbatas sesuai dengan kuota, harganya ditetapkan oleh Pemerintah, dan diperuntukan untuk konsumen pengguna tertentu.
Baca Juga:Link Pendaftaran CPNS, Berikut Syarat dan Cara Daftar CPNS 2024Daftar Harga Pakaian di Pasar Tegal Gubug Cirebon: Terjangkau, Murah dan Dijamin Puas
Berdasarkan informasi yang diterima CNBC Indonesia, kriteria pengguna BBM subsidi akan ditentukan berdasarkan Kapasitas mesin mobil atau Cubicle Centimeter (CC). Adapun untuk solar subsidi maksimal 2.000 CC, sementara BBM Pertalite maksimal 1.400 CC.
Agar penyaluran Pertalite terkontrol, Pertamina Patra Niaga melayani pengisian Pertalite melalui QR Code bagi kendaraan yang sudah mendaftar dan mencatatkan nopol kendaraan bagi pengguna yang belum mendaftar subsidi tepat.
Tujuan program BBM subsidi adalah untuk memastikan penyaluran BBM bersubsidi tepat sasaran.
Oleh karena itu untuk mendapatkan BBM subsidi, konsumen solar subsidi dan Pertalite roda 4 harus memenuhi syarat terlebih dahulu untuk mendaftarkan kendaraan dan data dirinya melalui website Subsidi Tepat.
Berikut adalah syarat dan cara daftar BBM subsidi Pertamina menggunakan Web atau Link yang dilansir dari laman Subsidi Tepat Pertamina.
Syarat daftar
Untik memenuhi syarat dalam pendaftaaranya anda perlu menyiapkan beberapa dokumen yang dibutuhkan.
Berikut adalah beberapa dokumen persyaratan yang perlu Anda siapkan sebelum mendaftar BBM subsidi:
Baca Juga:Mau Tau Tempat Belanja yang Serba Ada? Berikut Daftar Lengkap Pasar Tradisional di Cirebon5 Pasar Modern di Cirebon, Inilah Beberapa Rekomendasi Buat kalian yang Suka Belanja!
- Kartu Tanda Penduduk (KTP)
- Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
- Foto Kendaraan
- Dokumen pendukung lainnya jika diperlukan
Setelah semua dokumen persyaratan sudah terkumpul lengkap, lalu selanjutnya yaitu masuk ke laman website.
Cara Daftar
- Buka laman subsiditepat.mypertamina.id
- Klik ‘Centang’ pada persyaratan penjelasan BBM Subsidi
- Kemudian, klik ‘Daftar Sekarang’
- Lengkapi formulir ‘Data Diri & Kontak’
- Masukkan NIK, Foto KTP, Nomor Telepon, Email Aktif, dan buatlah Password
- Klik ‘Selanjutnya’
- Pada formulir kedua, lengkapi ‘Data Alamat lengkap’
- Kemudian, terakhir ‘Pilih Subsidi’ Bio Solar atau Pertalite
- Pilih dan klik Jenis Customer
- Unggah foto STNK, Nomor Polisi, dan foto Kendaraan Lengkap
- Klik ‘Selanjutnya’
- Centang kotak persetujuan
- Klik ‘Daftar Pengguna BBM Subsidi’