Selama puasa, gunakan kesempatan ini untuk berdoa dan memohon ampunan kepada Allah.
Banyakkan doa dan permohonan agar ibadah yang dilakukan diterima dan mendapatkan pahala yang berlipat ganda.
Jadwal Puasa Sunnah Ayyamul Bidh Bulan September 2024
1. Puasa Sunnah Ayyamul Bidh – Selasa, 17 September 2024 / 13 Rabiul Awal 1446
2. Puasa Sunnah Ayyamul Bidh – Rabu, 18 September 2024/14 Rabiul Awal 1446
3. Puasa Sunnah Ayyamul Bidh – Kamis, 19 September 2024/15 Rabiul Awal 1446
Tips Agar Puasa Ayyamul Bidh Berjalan Lancar
Pastikan tubuh dalam kondisi prima dengan makan sahur yang bergizi dan cukup istirahat, atur jadwal aktivitas sehari-hari agar tetap produktif selama berpuasa.
Baca Juga:War Apple Terbaru! Siapa Cepat Dia Dapat, Begini Cara Pre-order iPhone 16Inovasi Terbaru Apple: Fitur Baru iPhone 16 Resmi Meluncur
Tingkatkan motivasi dengan membaca al-qur’an tentang keutamaan puasa dan manfaatnya dalam kehidupan.Puasa Ayyamul Bidh adalah kesempatan emas bagi umat Muslim untuk meningkatkan ibadah dan mendekatkan diri kepada Allah.
Dengan niat yang tulus dan pelaksanaan yang baik, seseorang tidak hanya mendapatkan pahala yang berlipat ganda tetapi juga memperbaiki kualitas spiritualnya.
Dengan menjalankan niat puasa Ayyamul Bidh dengan penuh keikhlasan, kita berusaha meraih pahala yang besar dan mendekatkan diri kepada-Nya. Selamat beribadah!