Luis Castro Resmi Dipecat dari Al-Nassr, Siapa Sosok Pelatih Selanjutnya?

Luis Castro Resmi Dipecat dari Al-Nassr, Siapa Sosok Pelatih Selanjutnya?
Cristiano Ronaldo dan Luis Castro saat Al Nassr menaklukkan Al Ettifaq dengan skor 1-0 di Al Awwal Park Stadium, dalam babak 16 besar King Cup of Champions, Selasa (31/10/2023). Foto: tribunews.com-radarcirebon.com
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Pelatih Al-Nassr Luis Castro, kabarnya resmi dipecat dari klub liga Arab tersebut.

Pemecatan ini diumumkan oleh Al Nassr hanya 14 bulan setelah Castro diangkat menjadi pelatih.

Semua orang di Al Nassr ingin mengucapkan terima kasih kepada Luis Castro dan stafnya atas kerja keras mereka selama 14 bulan terakhir, dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan mereka.

Baca Juga:Alasan Vina Anggi Sitorus Mundur dari Miss Universe Indonesia 2024, Profil Vina Anggi SitorusBerapa Gaji KPPS Pilkada 2024? Cek Jadwal Pendaftaran, Syarat Dan Gaji KPPS Pilkada 2024 disini!

“Al Nassr mengumumkan bahwa Luis Castro telah meninggalkan klub. Kami berterima kasih atas kerja kerasnya selama 14 bulan dan mendoakan yang terbaik di masa mendatang,” tulis pernyataan resmi Al Nassr.

Selain itu sosok pemain terbaik dunia, sekaligus pemain Al-Nassr yaitu Cristiano Ronaldo juga memberikan pesan singkat dalam Instagram Story-nya, ia turut menyampaikan rasa terima kasih kepada Castro dengan pesan singkat.

“Terima kasih untuk semuanya, Tuan.” Ronaldo

Luis Castro dipecat Al-Nassr karena diyakini dipicu oleh performa yang tidak konsisten dialami oleh Al Nassr di awal musim.

Pada tiga pertandingan awal Liga Arab Saudi, klub Al Nassr hanya mencatatkan satu kemenangan dan dengan dua hasil imbang.

Al Nassr meraih kemenangan 4-1 saat melawan Al Feiha, namun mendapat hasil seri ketika berhadapan dengan Al-Ahli yaitu dengan skor 1-1, begitu juga dengan Ar-raed.

Dengan resminya pemecatan Luis Castro yang diumumkan oleh Al-Nassr, kabarnya Al-Nassr sedang menargetkan pelatih baru.

Kabarnya Al-Nassr sedang menargetkan mantan pelatih AC Milan yaitu Stefano Pioli.

Baca Juga:Nilai Tranfer Maarten Paes yang Fantastis, Ternyata Sesuai dengan KualitasProfil Maarten Paes, Kiper Andalan Timnas Indonesia Tampil Gemilang dalam Dua Laga Kemarin

Saat ini Al-Nassr dan Stefano Pioli sedang dalam tahap negosiasi untuk bergabung dengan klub tersebut.

Stefano Pioli adalah mantan pemain sepak bola asal Italia yang dikenal sebagai bek tangguh pada masanya.

Karier bermainnya dimulai di klub Parma, kemudian ia juga pernah membela beberapa klub besar Italia, termasuk Juventus, Fiorentina, Verona, Padova, dan Pistoiese.

Ia mengawali peran barunya sebagai pelatih tim junior di Bologna dan Chievo Verona.

Semakin lama ia menjadi pelatih, ia menangani sejumlah klub Italia, termasuk Salernitana, Modena, Parma, Grosseto, Piacenza, Sassuolo, Chievo, dan Palermo.

Pada akhirnya Pioli diangkat menjadi manajer klub Bologna, di mana ia mulai membangun reputasinya sebagai pelatih yang berpengalaman pada tahun 2011.

0 Komentar