“Banyak sekali yang masuk ke live-live Sadbor dengan tidak terkontrolnya, mereka masuk karena akun-akun judi mereka masuk ke live Sadbor dan teman-teman Sadbor. Sadbor dan kawan-kawan Sadbor sudah berusaha menghilangkan atau memblokir akun-akun mereka tapi mereka tetap saja masuk,” ucap dia.
Video Gunawan ‘Sadbor’ viral di media sosial TikTok. dia biasanya melakukan live joget di TikTok selama 4 jam per hari. Istri Gunawan, Neneng, menuturkan penghasilan rata-rata mencapai Rp. 400 ribu sehari. Ia menyebut penghasilan bisa menyentuh Rp. 4 juta setelah sejumlah warga bergabung live joget Sadbor. Penghasilan itu dibagikan secara merata ke warga yang ikutan.
setelah terjadinya penangkapan tersebut, suasana di Kampung Babakan Baru, Desa Bojongkembar RT 5 RW 9, Kecamatan Cikembar, Kabupaten Sukabumi, mendadak sepi dari aktivitas joget live yang biasanya ramai. Sadbor, yang di kenal luas di media sosial karena aksi jogetnya yang unik, rupanya turut melibatkan para kru dalam konten yang ia buat. Namun, dugaan keterlibatannya dalam promosi judi online ini mencoreng popularitasnya dan membuka pintu bagi penyelidikan lebih mendalam dari pihak kepolisian.
Baca Juga:Cara Meningkatkan Memori Jangka Panjang Pada Otak Untuk Meningkatkan Daya Pikir KitaSifat Ini Yang Bisa Di Rindukan Oleh Teman Kalian Saat Tidak Ada Di Tempat
Sementara itu, Polres Sukabumi berjanji akan memberikan penjelasan lebih lengkap dalam konferensi pers yang akan digelar pada awal pekan mendatang. Kasus ini menambah daftar panjang kasus terkait promosi ilegal di media sosial, yang banyak mendapat perhatian karena dampaknya yang luas terhadap masyarakat, terutama di kalangan generasi muda yang menjadi pengguna utama platform seperti TikTok.