Pada kesempatan lain, General Manager PLN UIT JBT, Abdul Salam Nganro mendukung terwujudnya women empowerment di seluruh unit kerja PLN UIT JBT.
Di mana, kesempatan dan dukungan yang sama diberikan untuk para srikandi PLN UIT JBT dapat berkarya dan berdaya, sejajar dengan kaum laki-laki.
“Srikandi PLN adalah simbol kemajuan dan ketangguhan perempuan Indonesia di era modern. Mereka membuktikan bahwa perempuan mampu mengambil peran penting, bahkan di sektor teknis yang penuh tantangan. Kami bangga atas kontribusi mereka yang tidak hanya menjaga keandalan listrik, tetapi juga menjadi teladan dalam melayani negeri,” ujar Abdul Salam Nganro.
Baca Juga:Musorkot KONI Kota Cirebon Sepertinya Gunakan AD/ART, Ini PenyebabnyaHeboh UU MD3 Jelang Musorkot KONI Kota Cirebon, Kata Pakar Hukum: Aturan Anggota DPRD Ada di UU MD2
Di momen peringatan Hari Kartini, PLN menyatakan komitmennya untuk mengimplementasikan nilai-nilai Diversity, Equity, and Inclusion (DEI).
Hari Kartini menjadi momentum untuk menegaskan bahwa perempuan tidak hanya menjadi penerang keluarga, tetapi juga penerang negeri melalui dedikasi dan pengabdiannya dalam melistriki nusantara. (opl)