Jelang Musorkot KONI, Dua Balon Kumpulkan Cabor

Musorkot KONI
AMBIL FORMULIR: Ketua tim pemenangan Handarujati Kalamullah dalam Musorkot KONI Kota Cirebon, Herawan Effendi, mengambil formulir pendaftaran, disambut Ketua SC, Duddy Juharno, Rabu (23/4) pagi. ABDUL HAMID/RADAR CIREBON
0 Komentar

RADARCIREBON.ID – Jelang penyelenggaraan Musyawarah Olahraga Kota (Musorkot) Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), para bakal calon (balon) melakukan pergerakan.

Yang paling santer bersaing adalah dua bakal calon ketua KONI Kota Cirebon. Mereka adalah Handarujati Kalamullah serta Andi Riyanto Lie.

Pantauan Radar Cirebon pada Selasa (22/4) malam, dua balon tersebut mengumpulkan sejumlah ketua cabang olahraga (cabor) dalam waktu yang sama.

Baca Juga:Saddil Ramdani Diisukan ke Persib Bandung, Maung Bandung Makin MengaumSukses Datang Ketika Yakin Rezeki Sudah Diatur

Yakni pukul 18.30 WIB. Handarujati mengumpulkan sejumlah cabor di RM Urban Chicken Jl Sudarsono.

Sedangkan Andi Riyanto Lie, menurut informasi, diinisiasi oleh Irawan Wahono, berkumpul bersama sejumlah cabor di aula Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Cirebon.

Dalam keterangannya, Irawan Wahono menyebut bahwa berkumpulnya sejumlah cabor pada Selasa (22/4) malam, adalah dalam rangka menyamakan persepsi soal anggaran olahraga prestasi.

Irawan yang juga kepala Dispora Kota Cirebon mengatakan bahwa dalam pertemuan dengan sejumlah cabor, yang merupakan voters dalam Musorkot KONI, adalah murni agenda kedinasan.

“Pertemuan ini tidak ada dukung mendukung pencalonan ketua KONI. Di sini kita bertemu membahas anggaran KONI, yang menurut Permenpora Nomor 14 Tahun 2024, akan diurus oleh Dispora,” ujarnya.

Dari hasil pertemuan tersebut, nantinya akan diserahkan kepada walikota Cirebon, sebagai bentuk tindaklanjut. “Jadi kita tidak tahu berapa uang pembinaan tiap cabor. Dispora menampung usulan dari tiap cabor, nanti dilaporkan kepada pemerintah, dalam hal ini walikota,” jelasnya.

Namun, dalam beberapa pesan WhatsApp yang beredar, pertemuan Irawan Wahono dengan sejumlah cabor tersebut, banyak yang menduga, mengumpulkan dukungan untuk Andi Riyanto Lie sebagai calon ketua KONI Kota Cirebon.

Baca Juga:Kesempatan Besar Treble WinnerPersaingan Konten Dakwah

Sementara itu, pada Rabu (23/4) pagi, ketua tim pemenangan Handarujati Kalamullah, Herawan Effendi, langsung mengambil formulir Musorkot KONI Kota Cirebon.

Dia diterima langsung oleh Ketua Steering Committee (SC) Musorkot KONI Kota Cirebon, Duddy Juharno. Herawan datang sendirian. Dia langsung menandatangani absensi pengambilan formulir.

Menurut Handarujati, dirinya sudah siap untuk menjadi ketua KONI Kota Cirebon periode 2025-2029. Untuk itu, dirinya berharap, surat dukungan sejumlah cabor yang sudah di tangannya, solid pada hari pemilihan ketua KONI, pada 30 April 2025 mendatang.

0 Komentar