RADARCIREBON.ID- Bupati Cirebon Imron MAg mendatangi langsung para pendemo jalan rusak di Cirebon Timur, Kamis (8/5/2025). Imron naik panggung dan berbicara, memastikan perbaikan jalan akan dilaksanakan pada tahun 2025 ini.
Kata Bupati, perbaikan jalan akan dilaksanakan setelah menempuh berbagai proses yang telah ditentukan. “Insya Allah jalan Gebang dan di sini akan diperbaiki. Tetapi karena ini menggunakan uang negara sehingga ada prosesnya, ada lelang dan segala macam,” ujarnya di hadapan warga yang hadir di Alun- alun Kecamatan Lemahabang.
Bupati dua periode itu mengatakan pihaknya akan fokus kepada perbaikan jalan yang mengalami kerusakan. “Insya Allah isun apan beresi dalan kang rusak. Kita target jalan berlubang kita perbaiki semua,” tuturnya.
Baca Juga:Pertama Terjadi: Warga Gugat Pengelola Tol, Imbas Kecelakaan Bus di CipaliWalikota Cirebon Curhat ke KDM: Pesisir, Infrastruktur, hingga Lintasan Kereta Api
Ia pun mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Kabupaten Cirebon. “Ayo kita sama-sama bangun Cirebon timur dan umumnya Kabupaten Cirebon. Kita bareng-bareng memperbaiki bukan hanya jalan saja, tetapi pendidikan, sosial dan lainnya,” tuturnya.
Ketua DPC PDIP Kabupaten Cirebon itu memastikan seluruh program Pemkab Cirebon berjalan secara transparan, diketahui seluruh masyarakat. “Saya janji akan beresin. Maka ayo kita komunikasi terus karena pemerintah sekarang tidak ada yang ditutup-tutupi. Semua anggaran buat apa saja itu sudah dipaparkan, tinggal pelaksanaannya saja,” ujarnya.
Sementara Wakil Ketua DPRD Kabupaten Cirebon Nana kencanawati mengatakan pihaknya sudah melakukan berbagai upaya agar perbaikan jalan bisa dilaksanakan di tahun 2025 ini. Perbaikan jalan, masih menurut Nana, sudah bisa dilaksanakan pada bulan Agustus mendatang.
“Setelah kemarin kita rapat dengan Bappelitbangda, Insya Allah anggaran sudah ada untuk Kanci-Pabuaran itu disiapkan Rp5 miliar, dari Gebang sampai Waled Insya Allah Rp10 miliar, Kalipasung-Serang Rp2,3 miliar,” ujarnya.
Sementara itu salah satu peserta aksi, Aan Anwarudin mengatakan meskipun sudah ada kepastian perbaikan jalan dari Bupati Cirebon, namun pihaknya tetap kecewa. “Kita kecewa lagi dengan yang disampaikan Pak Bupati. Karena dari 30 titik yang kita harapkan bisa selesai dalam waktu dekat, yang disampaikan hanya 3 titik dan anggarannya pun jauh sekali dari anggaran yang diterima dari pajak ratusan miliar. Tapi yang digelontorkan untuk perbaikan jalan hanya Rp17,3 miliar,” ungkapnya.